(Business Lounge Journal – Tech)
Banyaknya orang memilih Google Maps sebagai teman perjalanan baik domestik maupun internasional. Sekalipun banyaknya aplikasi map terbaru, kebanyakan orang akan tetap memilih Google Maps untuk menjadi petunjuk arah yang utama. Jika sebelumnya Google Maps ini hanya digunakan secara online, sekarang kamu dapat menggunakan Google Maps secara offline (tanpa menggunakan koneksi Internet).
Google Maps Offline ini merupakan fitur baru yang dihadirkan oleh Google untuk membantu kamu dalam perjalanan tanpa perlu koneksi internet. Kamu akan tetap sampai ke tempat yang ingin dituju sekalipun dalam perjalanan kamu akan kehilangan internet atau kehabisan data untuk mengaktifkan internet di handphone kamu. Dengan kehadiran Google Maps Offline ini, sangat mempermudah kamu dalam memilih arah yang tepat saat internet bermasalah. Wah, fitur yang satu ini merupakan fitur yang sangat dinantikan oleh banyaknya pelancong baik domestik maupun internasional.
Apakah kamu salah satunya?
Untuk kamu yang penasaran bagaimana cara mengakses Google Maps secara Offline, kamu dapat melihat pejelasan dibawah ini :
1. Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah memastikan kamu sudah mendownload Google Maps di Handphone kamu.
2. kemudian kamu dapat melanjutkannya dengan mengklik atau buka Google Maps kamu “Open”.
3. Kemudian kamu dapat mengklik foto profil di bagian kanan atas yang berbentuk bulat.
4. Silahkan mengklik menu Offline Maps.
5. Aplikasi akan menunjukan kepada kamu rekomendasi wilayah peta yang bisa kamu unduh. Kamu juga bisa memilih wilayah lain yang menjadi tujuan nanti.
6. Kemudian kamu dapat menentukan besaran maps yang ingin kamu download. Pada bagian bawah kamu akan melihat berapa besar penyimpanan yang kamu butuhkan.
7. Selesai! Kamu tinggal mengklik Download dan menunggu prosesnya sampai selesai.
8. Setelah itu kamu sudah bisa menggunakan aplikasi Google Maps seperti biasa tanpa harus mengaktifkan jaringan internet kamu.
Kamu hanya dapat mengakses wilayah yang kamu download saja, diluar dari itu kamu tidak dapat mengaksesnya.
Ada lagi keuntungan Google Maps Offline ini, kamu dapat menghemat Baterai handphone kamu lho, karena tidak menggunakan jaringan internet. Biasanya kalau internet aktif maka akan cepat terkuras.
Bagaimana? menarik bukan? Nah, untuk kamu yang sebentar lagi bepergian, kamu bisa coba cara ini. Karena kita tidak tahu apakah tiba-tiba listrik padam atau daerah yang kita tuju jaringannya kurang bagus. Jadi, untuk berjaga-jaga kamu dapat mencoba cara diatas.
Have fun guys!