Bila Laut Kuning Dipenuhi Ganggang

(Business Lounge – News) Laut kuning adalah nama yang diberikan pada laut bagian utara Laut Cina Timur, yang merupakan laut marjinal Samudra Pasifik. Laut ini terletak antara Tiongkok daratan dan Semenanjung Korea. Nama Laut Kuning diberikan oleh karena laut ini adalah muara Sungai Kuning dan setiap tahunnya membawa endapan lumpur dari Gurun Gobi yang kuning menyebabkan laut ini berwarna kekuning-kuningan.

Perpanjangan Laut Kuning ke sebelah utara disebut Korea Bay. Laut Kuning adalah salah satu dari empat lautan yang diberi nama warna seperti Laut Hitam dan Laut Merah.

Laut Kuning1

Namun bagaimana apabila Laut Kuning berubah oleh karena dipenuhi dengan sejumlah besar ganggang hijau yang dikenal sebagai enteromorpha prolifera? Ganggang ini telah terdampar ke pantai Laut Kuning di kota-kota Qingdao dan Lianyungang.

Bagian Administrasi Kelautan Tiongkok mengatakan pada hari Rabu (24/6) bahwa ganggang telah menyebar luas sejauh 49.000 kilometer persegi. Hal ini untuk sementara diyakini tidak berbahaya bagi manusia padahal ganggang ini menyerap sejumlah besar oksigen dan tentu saja dapat mengancam makhluk laut lainnya.

Laut Kuning2

Selain itu, selimut hijau besar yang telah terbentuk di tepi laut dapat memblokir jalannya kapal, menyebabkan kerugian keuangan.

Menurut laporan Xinhua, ganggang mekar telah nampak secara teratur sepanjang pantai Laut Kuning sejak tahun 2007. Bahkan, setiap tahun sekitar lima ton ganggang hijau dikeruk keluar dari perairan di Qingdao saja.

Laut Kuning5

Meskipun peneliti tidak jelas tentang alasan di balik fenomena ini, teori yang paling diterima adalah bahwa peningkatan ganggang adalah refleksi dari eutrofikasi Laut Kuning.

nancy/VMN/BL/Journalist
Editor: Ruth Berliana
Image : cctvnews

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x