(Business Lounge Journal – Manage Your Business) Sebagai seorang pengusaha, seringkali kita merasa seolah-olah kita bergegas-gegas dan merasa begitu sangat sibuk hari hari ini. Apakah karena kita memiliki terlalu banyak tugas atau kewalahan dalam memprioritaskan sesuatu, sering kita merasa seolah-olah kita tidak bisa melakukan semuanya. Tips ini akan membantu anda untuk tetap tenang sebagai pengusaha baru dan mendorong untuk mencapai tujuan anda dan mendapatkan bantuan orang lain ketika anda sedang membutuhkan bantuan.
1. Anda harus fokus pada satu hal yang positif setiap hari.
Sangat mudah untuk fokus pada semua hal-hal negatif yang terjadi. Ketika Anda berfokus pada hal yang negatif, maka seperti itulah apa yang Anda dapatkan. Saya cenderung untuk segera beralih ke banyak hal yang buruk dalam situasi tertentu dan dalam beberapa hal yang kurang baik kadangkala itu seperti menyesali diri anda sendiri. Sebenarnya hal itu tidak baik bagi anda, bagi bisnis, atau bagi siapa pun di sekitar anda. Anda harus mengingatkan diri anda, setiap hari, bahwa bersikap positif akan mengarah ke hasil yang lebih baik. Salah satu cara penting untuk tetap positif adalah fokus pada satu hal yang baik yang terjadi setiap hari. Bahkan jika Anda harus menuliskannya sebagai pengingat dalam jurnal, lakukankah – Anda akan mulai melihat hasil yang positif.
2. Akui Perbandingan Yang Ada
Tapi jangan terobsesi dengan itu. Mengatakan bahwa Anda tidak akan membandingkan diri Anda dengan orang lain adalah seperti mengatakan kita tidak hidup dalam masyarakat kompetitif atau seperti kita tidak ingin naik tangga untuk memperbaiki diri. Mengatakan “Aku tidak akan membandingkan diri saya” hanya tidak realistis. Perbandingan adalah bagian besar yang dapat mendorong kita untuk menjadi lebih baik. Tapi kita tidak perlu membiarkan hal tersebut mengambil alih hidup kita. Jika Anda menemukan diri Anda terobsesi dengan itu, salah satu cara untuk tetap positif ketika perasaan Anda down adalah untuk menempatkan HP Anda sejauh mungkin dan beristirahat dulu dari semua media sosial. Cara lain untuk tetap positif adalah mengingatkan diri Anda bahwa orang-orang adalah mereka dan saya adalah saya. Saya tidak bisa mengubah itu. Tapi apa yang bisa saya lakukan adalah mendorong diri untuk menjadi lebih baik dengan melihat bagaimana keberhasilan orang lain dan menguji ide-ide tersebut untuk melihat apakah hal tersebut juga dapat bekerja untuk saya.
3. Tetapkan tujuan pribadi.
Lakukan itu untuk pekerjaan, untuk kesehatan Anda, juga untuk menjadi sukses, salah satu cara yang paling penting untuk tetap positif adalah untuk menetapkan tujuan harian atau mingguan yang realistis. Dan juga spesifik. Lebih baik untuk mengatakan, misalnya, “Saya ingin menjangkau lima blogger baru dan meminta untuk berkolaborasi dengan mereka hari ini” (meminta tertentu) daripada mengatakan, “Saya ingin berkolaborasi” (terlalu samar).
Apakah Anda memiliki tujuan harian, atau mingguan? Apakah tujuannya? Setelah Anda mulai menetapkan tujuan, itu menimbulkan hal yang positif juga bagi Anda sebagai langkah awal.
4. Anda tidak dapat melakukannya sendiri.
Cari mentor atau menjadi mentor. Kadang-kadang ketika kita menavigasi wilayah yang baru dalam hidup, kita mungkin kurang yakin dengan medan yang ada atau kita mungkin merasa seperti kita tahu persis apa yang harus kita lakukan. Jika Anda membutuhkan navigasi sedikit dalam hal itu, seorang mentor atau profesional yang lebih berpengalaman dapat memberikan jalan keluar dan mengarahkan Anda ke arah yang benar (dengan saran bijak!). Sebagai individu, salah satu cara untuk tetap positif adalah Anda berada dalam lingkungan orang-orang yang positif. Seorang mentor adalah seseorang yang belum tentu teman terbaik Anda atau relasi bisnis Anda, tetapi seseorang yang kepada mereka Anda dapat melemparkan ide-ide Anda dan sebagai imbalannya mereka memberikan umpan balik, secara jujur dan terbuka untuk membuat karir Anda menjadi lebih baik.
Setiap kali kita gagal, kita harus menggunakannya sebagai pengingat bahwa tidak apa apa juga untuk gagal, tidak masalah juga untuk meminta bantuan orang lain. Kita belajar dan tumbuh dari kegagalan kita dengan harapan menjadi versi yang lebih baik dari diri kita sendiri.
Endah Caratri/Managing Partner Financial, Accounting & Tax Services Vibiz Consulting/VMN/BL