Yogie Pratama : Model berjalan di atas catwalk saat pagelaran busana karya Yogie Pratama dalam Anomalistic di Jakarta Fashion Week 2015, Senayan, Jakarta, Senin (3/11). Dalam pagelaran ini disainer Yogie Pratama mencoba merepresentasikan kelembutan dari sebuah maskulinitas dengan memadukan gaun malam dengan caping. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga.
Carmanita : Model berjalan di atas catwalk saat pagelaran busana karya Carmanita dalam Style-Makers di Jakarta Fashion Week 2015, Senayan, Jakarta, Senin (3/11). Dalam pagelaran ini designer memadukan 2 kebudayaan yaitu Indonesia dan India dalam koleksi busananya. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga.
Mannequins Japon : Model berjalan di atas catwalk memperagakan koleksi Mannequins Japon dalam Japan Fashion Week in Jakarta di Senayan City, Jakarta, Minggu 2 November 2014. Japan Fashion Week hadir dalam Jakarta Fashion Week 2015 merupakan hasil kerjasama dengan Kementrian Ekonomi dan Industri Jepang dengan menampilkan 3 koleksi Jepang, Somarta, Motonari Ono, dan Mannequins Japon mempersembahkan sebanyak 45 busana islam pertama. ANTARA FOTO/Teresia May.
Daniel Mananta : Penyanyi Indonesian Idol 2014 Nowella memakai rancangan karya Daniel Mananta saat berjalan dalam peragaan busana Grazia Glitz & Glam di Jakarta Fashion Week 2015, Senayan, Jakarta, Minggu, (2/11). Dalam JFW 2015, Daniel mengeluarkan koleksi busana siap pakai berbahan katun organik bertajuk Damn I Love Green Indonesia yang didominasi warna hijau. ANTARA FOTO/Teresia May.
Daniel Mananta : Model membawakan rancangan baju dan tas aquarium karya Daniel Mananta saat berjalan dalam peragaan busana Grazia Glitz & Glam di Jakarta Fashion Week 2015, Senayan, Jakarta, Minggu, (2/11). Dalam JFW 2015, Daniel mengeluarkan koleksi busana siap pakai berbahan katun organik bertajuk Damn I Love Green Indonesia yang didominasi warna hijau. ANTARA FOTO/Teresia May.
Kolaborasi Iwet dan Andhien : Aktris Maudy Koesnaedy membawakan busana rancangan pencinta batik Iwet Ramadhan dan penyanyi Andien dalam Grazia Glitz & Glam di Jakarta Fashion Week 2015, Senayan, Jakarta, Minggu, (2/11). Rancangan batik madura kolaborasi Andien dan Iwet tersebut terinspirasi dari ketangguhan perempuan Madura. ANTARA FOTO/Teresia May.
Kolaborasi Iwet dan Andhien : Pencinta Batik Iwet Ramadhan (kiri), aktris Maudy Koesnaedy (tengah) dan penyanyi Andien (kanan) berjalan di catwalk dalam Grazia Glitz & Glam di Jakarta Fashion Week 2015, Senayan, Jakarta, Minggu, (2/11). Rancangan batik madura kolaborasi Andien dan Iwet tersebut terinspirasi dari ketangguhan perempuan Madura. ANTARA FOTO/Teresia May.
Tex Saverio : Sejumlah model membawakan busana koleksi Spring Summer 2015 Tex Saverio dalam perhelatan Jakarta Fashion Week 2015 di Jakarta, Sabtu (1/11). Koleksi yang telah ditampilkan di Paris Fashion Week pada September lalu tersebut memiliki tema Parametric yang memadukan bentuk geometris tanpa melupakan feminimitas, menciptakan sebuah gaya futuristik yang romantis. ANTARA FOTO/Teresia May.
Oscar Lawalata : Perancang Oscar Lawalata (tengah) bersama para model membawakan busana koleksi terbarunya di Runway Stage Bazaar Fashion Festival 2014 , Jakarta convention Center, Senayan, Jakarta, Sabtu (25/10) malam. Koleksi busananya bertajuk Totem menampilkan teknik jahit yang penuh kejutan masa depan berbalut bentuk motif masa lalu yang dapat di beli secara online di website yang diluncurkannya yakni I AM O sebelum dipasarkan secara luas di awal tahun 2015. ANTARA FOTO/Teresia May.
Mel Ahyar : Model membawakan rancangan busana desainer Mel Ahyar dalam presentasi karyanya bertajuk Svarnabhumi dalam Pagelaran busana Bazaar Fashion Festival di White Cube Stage, Convention Centre, Senayan, Jakarta, Sabtu (25/10). Koleksi busana Mel Ahyar mengangkat era keemasan Sriwijaya pada abad ke-5. ANTARA FOTO/ Teresia May.
Mel Ahyar : Model membawakan rancangan busana desainer Mel Ahyar dalam presentasi karyanya bertajuk Svarnabhumi dalam Pagelaran busana Bazaar Fashion Festival di White Cube Stage, Convention Centre, Senayan, Jakarta, Sabtu (25/10). Koleksi busana Mel Ahyar mengangkat era keemasan Sriwijaya pada abad ke-5. ANTARA FOTO/ Teresia May.
Fashionography : Pengunjung mengamati pameran foto fashion dan potrait bertajuk Fashionography dalam Pameran Pasar Indonesia dan Bazaar Fashion Festival di Hall B Jakarta Convention Centre, Senayan, Jakarta, Jumat (25/10). Pameran tersebut berlangsung hingga 26 Oktober menampilkan empat karya fotografer yakni Davy Linggar, Kay Moreno, Nicoline Patricia Malina dan Nurulita yang berisikan foto potrait para desainer dan foto fashion bertemakan Indonesia dan Tibet. ANTARA FOTO/ Teresia May.
Fashionography : Pengunjung mengamati pameran foto fashion dan potrait bertajuk Fashionography dalam Pameran Pasar Indonesia dan Bazaar Fashion Festival di Hall B Jakarta Convention Centre, Senayan, Jakarta, Jumat (25/10). Pameran tersebut berlangsung hingga 26 Oktober menampilkan empat karya fotografer yakni Davy Linggar, Kay Moreno, Nicoline Patricia Malina dan Nurulita yang berisikan foto potrait para desainer dan foto fashion bertemakan Indonesia dan Tibet. ANTARA FOTO/ Teresia May.
Danny Satriadi : Model membawakan busana rancangan desainer muda Danny Satriadi dalam pergelaran Bazaar Fashion Festival 2014 di Runaway Stage, Jakarta Convention Centre, Jakarta, Jumat (24/10). Koleksi Danny yang bertema oriental tidak hanya memperlihatkan gaun-gaun mewah, namun juga menampilkan aksesori unik dalam pergelaran ini.ANTARA FOTO/Ridhwan Ermalamora Siregar.
Byan Wanaatmadja : Seorang Model membawakan busana rancangan desainer Biyan Wanaatmadja bertajuk “Seruni” dalam pergelaran Bazaar Fashion Festival 2014 di Runaway Stage, Jakarta Convention Centre, Jakarta, Rabu (22/10).Koleksi perancang yang telah eksis di dunia fashion selama 31 tahun tersebut mengangkat tema Seruni yakni simbolisasi bunga krisan yang dipercaya sebagai sumber kehidupan dan keabadian dalam masyarakat Asia yang dituangkan dalam koleksi busana yang memadukan seni dan budaya Jepang secara kontras dengan nuansa etnik Sumba. ANTARA FOTO/ Teresia May.
kn/KN/VMN/bl