Maison et Jardins de Claude Monet, Museum Bagi Pecinta Botani

Maison et Jardins1

 

(Business Lounge – Travel) – Jika selama ini Anda hanya mengetahui bahwa museum itu menyimpan barang-barang antik atau bersejarah, ada juga museum yang unik di Perancis, yaitu museum rumah yang didalamnya bisa ditemukan berbagai jenis bunga dan juga hewan yang menarik.

Bagi Anda yang menyukai bunga, tidak ada salahnya mengunjungi Maison et Jardins de Claude Monet di Giverny, Perancis. Tempat yang dahulunya merupakan rumah pribadi Claude Monet yang dijadikan museum ini, memang pastinya merupakan tempat yang harus dikunjungi oleh para pecinta bunga. Dan bukan hanya bunga saja, hal unik lainnya tentu bisa Anda temukan di museum yang menarik ini, seperti beberapa tahun lalu dimana bisa ditemukan hewan ayam cantik dengan jambulnya yang khas.

Maison et Jardins5

Coba perhatikan, sekilas melihatnya, sudah pasti hewan ayam dengan jambulnya yang khas itu sungguh menarik. Bentuknya yang berbeda dari ayam kebanyakan, bulunya yang tertata rapi, serta jambulnya yang unik, pastinya membuat orang yang melihatnya menjadi kagum. Ada dua warna dari ayam unik yang berada di kebun museum ini, yaitu putih dan cokelat. Kedua ayam tersebut tentunya sama-sama berbentuk unik dan lucu.

Maison et Jardins4

Maison et Jardins6

Banyak hal yang bisa dilihat dari museum yang istimewa ini. Terutama bagi para penggemar botani dan hewan, tentunya tempat ini pastinya akan meninggalkan kesan yang indah bagi Anda. Melihat taman di museum yang penuh bunga beraneka warna, dan juga kolam teratai yang cantik, serta jalan yang dipenuhi rerumputan dan bunga di kiri dan kanan Anda, tentunya hal itu merupakan pengalaman yang begitu menyenangkan.

Kisah mengenai tempat indah ini, dimulai pada saat Claude Monet membeli Jardin d’Eau (Water Garden) pada tahun 1895 dan membuat kolam untuk bunga lily. Bisa dikatakan, Claude Monet adalah seseorang yang menyukai keindahan alam. Rumah dan tamannya yang cantik, memang sungguh membuat mata terpesona memandangnya. Kini, rumah yang ditempatinya selama 43 tahun itu menjadi museum yang menarik bagi wisatawan penggemar botani dan hewan unggas. Berbagai jenis bunga bisa ditemukan disana, seperti daffodil, tulip, wisteria, lily, mawar, dahlia, bunga matahari, dan lainnya. Selain itu, bisa ditemukan juga tumbuhan lainnya yang ada disana, seperti bambu dengan warnanya yang menarik.

Maison et Jardins2Menyaksikan bunga dan hewan ayam unik yang ada di Maison et Jardins de Claude Monet sudah pasti menarik hati. Memang, sepertinya tempat ini tidak setenar Menara Eiffel, Arc de Triomphe, Disneyland Paris, dan lainnya. Tetapi, bagi Anda yang menyukai keindahan tanaman, jangan lewatkan kunjungan Anda ke museum ini. Dijamin, Anda akan puas menikmati museum dengan suasana tamannya yang asri.

Fanny Sue/ Journalist/VMN/BL
All photos by : Ms. Flora Andriany
Editor : Fanya Jodie

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x