(Business Lounge – Manage Your Business) Frederick Smith pendiri Federal Express, berusia 27 tahun ketika ia memulai usaha layanan kurir yang menjamin pengantaran apa pun dalam satu malam kemanapun di Amerika dan kemudian pengantaran ekspres ke seluruh dunia. Frederick Smith memulai usahanya dengan harta warisan sebesar 4 juta dolar Amerika dan saat ini kekayaannya sudah mencapai miliaran dolar Amerika. Pada waktu Smith memulai bisnis ini, dia meramalkan bahwa walapun layanan seperti ini belum pernah ada pada waktu itu, namun orang nantinya akan mengandalkannya.
Saat ini bisnis ini begitu familiar, begitu luas dipergunakan, dan orang sudah terbiasa menggunakan FedEx untuk mengirimkan barang dalam waktu semalam. Smith memiliki ide pengiriman cepat dalam semalam ini, saat dia sekolah di Yale dan mempelajari ekonomi. Ia memiliki ide bagaimana bisa mengirimkan suku cadang untuk memperbaiki komputer yang pada waktu itu sedang mulai banyak digunakan. Tahun 1971 setelah Smith kembali dari Vietnam ia menjalankan idenya dengan meluncurkan Federal Express dengan bantuan para investor yang mengumpulkan modalnya hingga 90 juta dolar Amerika.
Smith memulai bisnisnya dari Memphis, karena ia melihat bandaranya jarang digunakan antara tengah malam dan pukul 6 pagi. Smith memiliki ide sederhana, bahwa bila barang yang hendak dikirim, dibawa dengan jet maka akan tiba dalam semalam. Tahun-tahun pertama Federal Express beroperasi mengalami kerugian hingga 29 juta dolar Amerika dan tidak menghasilkan laba sampai Juli 1975. Namun Fedex melaju terus dalam bisnis pengiriman cepat, tahun 1980 jumlah pengiriman Fedex menjadi 50.000 dari semula hanya 10.000 paket per malam dan berkembang begitu cepat hingga mencapai satu juta paket semalam. Seperti diramalkan oleh Smith pada tahun 1965, dunia semakin kecanduan dengan pengantaran ekspres, barang apa saja diantarkan dengan ekspres, dari mulai peralatan berat hingga makanan seperti udang lobster.
Salah satu kekuatan FedEx adalah penyerapan teknologi baru, tenaga kerja yang loyal juga sangat penting. Ketika pesaing utamanya, UPS, dilumpuhkan oleh pemogokan, FedEx menerima nyaris satu juta paket tambahan per hari, ribuan pekerjanya datang di bandara hub-hub untuk menyortir banjir paket pada tengah malam. Smith memberikan penghargaan dengan iklan di surat kabar yang berisi ucapan terimakasih dengan semboyan militer “Bravo Zulu” dan memberikan bonus-bonus tambahan. Smith menyimpulkan defines kepimpinan adalah bagaimana membuat orang-orang mengeluarkan kemampuan terbaik mereka tanpa banyak bicara.
sumber: laporan keuangan FedEx 2014
FedEx terus mengembangkan jaringan pengiriman, FedEx membangun kesepakatan dengan Dinas Pos Amerika untuk mendapatkan akses layanan pos pada pesawat-pesawat FedEx, sebagai imbalan Pos Amerika bersedia menerima kiriman-kiriman FedEx di setiap kantor pos, yang memberikan FedEx kekuatan jaringan yang tidak dapat ditandingi oleh para pesaingnya. FedEx memiliki pendapatan 45 miliar dolar Amerika pada tahun 2014, dengan pendapatan bersih 2 juta dolar Amerika, FedEx terus berkembang dan masih akan berkembang.
Fadjar Ari Dewanto/VMN/BD/Regional Head-Vibiz Research Center