(Business Lounge – Sports) Pembalap baru tim Pramac Ducati yaitu Danilo Petrucci menyatakan terima kasih kepada pembalap dari tim Movistar Yamaha MotoGP yang merupakan juara dunia 9 kali yaitu Valentino Rossi yang telah ‘membimbingnya’ dalam uji coba pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia pada akhir pekan kemarin.
Petrucci mengaku dua pembalap tim pabrikan Ducati, Andrea Dovizioso dan Andrea Iannone merupakan acuannya dalam belajar. Meski begitu ia mendapat kesempatan membuntuti The Doctor hingga mencatatkan waktu 2 menit 0,970 detik, satu detik di belakang Dovizioso.
Dalam sebuah keterangannya pada GPOne, Petrucci mengatakan bahwa “Dovi dan Andrea adalah referensi saya. Saya ingin berjarak satu detik dari mereka, dan saya berhasil melakukannya dengan Dovi, sementara belum dengan Andrea. Tapi saya juga harus berterima kasih soal ini pada Vale.”
Selain itu, dia juga mengaku bahwa dirinya membuntuti Rossi dengan ban lama. “Saya melaju di belakangnya dengan ban lama. Saya pun mencatatkan waktu terbaik saya! Dan kami juga berteman baik lalu kami berbicara setelahnya. Ia menyatakan kesannya pada saya, dan ia juga meminta pendapat saya.”
(Lingga Rizky/VMN/BL-Journalist)
Editor : Ruth Berliana