Base Jumping, Olahraga Ekstrem Paduan Sky Diving dan Bungee Jumping

(Business Lounge – Sports) Pernah dengar olahraga Base Jumping? Ya olahraga itu mirip dengan olahraga ekstrem Bungee Jumping, namun jika olahraga Bungee Jumping masih menggunakan tali pengaman ketika terjun dari ketinggian, Base Jumping tidak dan hanya menggunakan parasut sesaat sebelum menyentuh tanah.

Jadi dengan kata lain olahraga Base Jumping ini gabungan dari olahraga Sky Diving atau terjun payung dan Bungee Jumping. Olahraga ini memang tergolong ekstrem karena resiko yang dihadirkan olahraga ini. Karena jika Anda tidak tepat dalam membentangkan parasut, maka Anda langsung berbenturan dengan tanah yang menyebabkan kematian. Dengan kata lain olahraga ini memang khusus untuk orang-orang yang sudah tidak sayang nyawa.

Base Jumping sendiri menggunakan alat-alat pemberat serta pengaman (parasut, baju khusus, kaca mata, dll) kemudian melompat dari atas tebing curam yang sudah ditentukan dan kemudian kita akan merasa seperti terbang dan melayang di udara. Sebelum mendarat, parasut harus membentang dengan sempurna agar pendaratannya bisa aman. Jika parasut tidak membentang dengan sempurna atau gagal, maka resikonya adalah maut.

Walaupun memiliki resiko yang tinggi, olahraga yang memacu adrenalin ini adalah pengusir rasa bosan bagi orang-orang yang sudah bosan dengan olahraga yang begitu-begitu saja, yang tak membuat adrenalin mereka terpacu. Oleh sebab itu Base Jumping menjadi terkenal.

Jika Anda belum tahu singkatan BASE maka itu adalah kependekan dari Building Antenna, Span, Earth. Adapun yang termasuk Earth adalah gunung, bukit, tebing, dsb. Jadi pendek kata kegiatan jumping ini adalah melompat dari benda-benda yang merupakan singkatan BASE tersebut dan olahraga ini dikategorikan olahraga ekstrim karena sangat membahayakan nyawa sang pelompat.

Lingga Rizky/journalist/VMN/BL
Editor : Ruth Berliana

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x