Keindahan Pulau Jeju, Korea Selatan

Jeju4

Pulau Jeju memang menyimpan pesona yang tak terkatakan. Pulau cantik yang berada di Korea Selatan ini memang terkenal dengan keindahan alamnya yang luar biasa. Dengan kondisi iklimnya yang hangat, Jeju memang menjadi andalan pariwisata di Korea Selatan.

Di pulau yang luas ini, Anda bisa menyaksikan hamparan bunga-bunga berwarna indah yang menyejukkan mata. Layaknya lukisan alam yang mempesona, pemandangan indah yang terlihat di Pulau Jeju ini memang secantik gambar yang ada di kartu pos.

jeju5

Jika Anda menyukai bunga, jangan lewatkan kunjungan Anda ke Yeomiji Botanical Garden di Pulau Jeju. Berbagai jenis bunga yang cantik dan menarik dengan keanekaragaman warnanya siap untuk menyambut kedatangan Anda. Taman cantik yang merupakan taman botani terbesar di Asia ini terletak di Kompleks Wisata Jungmun. Anda juga dijamin puas memandang bunga-bunga yang ada disana, karena di taman ini terdapat sekitar 1200 spesies tumbuhan, baik dari daerah tropis maupun subtropis.

Jeju3

Jeju2

Ada lagi tempat indah yang tidak boleh Anda lewatkan, yaitu Air Terjun Cheonjiyeon. Keindahan air terjun setinggi 22 meter ini memang banyak menarik perhatian wisatawan, baik di siang hari maupun malam hari. Pada malam hari, biasanya lampu yang terang akan memperindah suasana yang ada di sekitar air terjun. Uniknya, di bagian bawah air terjun dibuat kolam artifisial bagi hewan anguila marmorata, yaitu sejenis belut tropis yang warnanya seperti marmer.

Jeju1

Masih banyak lagi yang bisa Anda lihat di Pulau Jeju. Keindahan Pulau Jeju memang sudah pasti menarik hati bagi wisatawan yang berkunjung kesana. Jika Anda mengunjungi Pulau Jeju, jangan lupa untuk membawa kamera Anda, karena sudah pastilah Anda tidak akan berhenti untuk mengabadikan keindahan alam yang ada disana. Memang, menyaksikan lukisan alam yang mempesona di Pulau Jeju sudah pasti akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan bagi Anda.

Fanny Sue/Journalist/VMN/BL

All photos by Mr. Jeffry Surianto

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x