Brantly Dinyatakan Sembuh dari Ebola : Kevin Brantly (kanan) yang terjangkit virus Ebola, dan istrinya Amber menghadiri konferensi pers di Rumah Sakit Universitas Emory di Atlanta, Georgia, Kamis (21/8). Dokter Amerika dan seorang pekerja kemanusiaan Amerika yang terjangkit virus Ebola saat merawat korban virus mematikan itu di Liberia telah pulih dari penyakit tersebut dan dipulangkan oleh Rumah Sakit Atlanta yang memberikan mereka obat hasil eksperimen. ANTARA FOTO/REUTERS/Tami Chappell.
Latikan Penanganan Ebola – Jerman : Seorang paramedis dari brigade pemadam kebakaran mengenakan pakaian pelindung saat ia membawa perlengkapan medis ke dalam mobil pemadam kebakaran saat simulasi untuk kru pemadam kebakaran di Frankfurt, Jerman, Kamis (21/8). Ambulans khusus itu dilengkapi dengan peralatan untuk merawat pasien yang menderita Ebola dan penyakit sangat menular lainnya. Ebola merupakan salah satu penyakit paling mematikan pada manusia, dan hingga saat ini belum ada obat ataupun vaksin untuk mencegah infeksi penyakit tersebut. Diperlukan karantina ketat untuk mencegah penyebarannya, serta standar kebersihan yang tinggi bagi mereka yang melakukan kontak dengan penyakit tersebut. ANTARA FOTO/REUTERS/Kai Pfaffenbach.
Mobil Elbee Untuk Penyandang Cacat : Frantisek Trunda (67) yang menggunakan kursi roda setelah kehilangan kedua kakinya pada tahun 2006, keluar dari mobil Elbeenya di Brno, Ceko, Senin (18/8). Elbee merupakan kendaraan yang dirancang khusus untuk mereka yang menggunakan kursi roda, dan memungkinkan mereka untuk mengemudi kendaraan tanpa harus dibantu orang lain saat keluar. Kendaraan ini memiliki panjang 248 cm dan lebar 133 cm, memungkinkannya untuk diparkir vertikal di zona pejalan kaki sehingga memudahkan penggunanya untuk keluar masuk sebuah gedung. Produksi pertama dari kendaran Elbee akan dimulai tahun ini setelah menyelesaikan sejumlah uji jalan awal dan homologasi dari pihak berwenang setempat pada tahun 2010. ANTARA FOTO/REUTERS/David W Cerny.
Bencana Tanah Longsor Hiroshima : Pasukan Bela Diri Jepang (JSDF) dan polisi membawa jenazah korban di lokasi tanah longsor menyapu sebuah daerah perumahan di Asaminami, Hiroshima, Jepang, Rabu (20/8). Setidaknya 27 orang, termasuk anak-anak, tewas ketika tanah longsor yang dipicu hujan deras menghantam pinggiran kota Hiroshima, dan jumlah korban tewas diperkirakan akan terus bertambah, kata polisi. Sepuluh orang masih hilang setelah hujan deras mengguyur daerah tersebut semalaman, memicu tanah longsor dari lereng-lereng yang tanahnya sudah menggembur akibat hujan deras dalam beberapa minggu terakhir. ANTARA FOTO/REUTERS/Toru Hanai.
Mencari Korban Tanah Longsor Hiroshima : Pasukan Bela Diri Jepang (JSDF) mencari korban yang terperangkap di lokasi tanah longsor yang melanda daerah pemukiman di Asaminami, Hiroshima, Jepang, Kamis (21/8). Setidaknya 36 orang, termasuk anak-anak, tewas di Jepang Rabu kemarin, ketika tanah longsor yang dipicu hujan deras menghantam pinggiran kota Hiroshima, dan diperkirakan jumlah korban tewas akan terus bertambah. ANTARA FOTO/REUTERS/Toru Hanai.
Banyak Korban Terperangkap – Bencana Tanah Longsor Hiroshima : Petugas pemadam kebakaran dan polisi mencari korban yang terperangkap di lokasi tanah longsor yang melanda daerah pemukiman di Asaminami, Hiroshima, Jepang, Kamis (21/8). Setidaknya 36 orang, termasuk anak-anak, tewas di Jepang Rabu kemarin, ketika tanah longsor yang dipicu hujan deras menghantam pinggiran kota Hiroshima, dan diperkirakan jumlah korban tewas akan terus bertambah. ANTARA FOTO/REUTERS/Toru Hanai.
Relawan Perang Syiah : Relawan Syiah, yang bergabung dengan tentara Irak untuk berjuang melawan militan Negara Islam (IS), mengikuti pelatihan lapangan di Najaf, Irak, Rabu (20/8). ANTARA FOTO/REUTERS/Ahmad Mousa.
Banjir India : Warga desa menggunakan jembatan bambu untuk menyeberang daerah yang terendam banjir di distrik Morigaon, Assam, India, Rabu (20/8). Hujan deras yang terjadi baru-baru ini telah memicu tanah longsor dan banjir di sebagian besar daerah di India dan Nepal, dimana setidaknya 90 orang tewas sejak Kamis lalu. ANTARA FOTO/REUTERS/Stringer.
Jurnalis James Foley – Korban Penggal ISIS : Jurnalis Amerika Serikat James Foley (kanan) tiba di Hotel Rixos Tripoli, Libya, setelah dibebaskan oleh pemerintah Libya, dalam foto arsip bertanggal 18 Mei 2011. Militan Negara Islam telah mengunggah video yang menunjukkan pemenggalan jurnalis AS Foley sebagai aksi balas dendam terhadap serangan udara AS di Irak, memicu reaksi besar-besaran yang dapat mendorong kekuatan Barat untuk melakukan tindakan lebih lanjut terhadap kelompok tersebut. Foley (40) diculik di Suriah utara pada 22 November 2012, menurut GlobalPost. Video tersebut diunggah setelah AS kembali melancarkan serangan udara di Irak untuk pertama kalinya sejak pendudukan AS di tahun 2011. ANTARA FOTO/REUTERS/Louafi Larbi.
PM Cameron Bereaksi Atas Video James Foley : Perdana Menteri Inggris David Cameron tiba di Kantor Perdana Menteri Downing Street, London, Rabu (20/8). Cameron mempersingkat liburannya dan kembali ke London Rabu kemarin setelah Negara Islam (IS) merilis sebuah video yang menunjukkan pemenggalan seorang jurnalis AS dan menampilkan komentar oleh seorang pria dengan aksen Inggris. ANTARA FOTO/REUTERS/Toby Melville.
Krisis Ukraina : Tentara Ukraina bersiaga di sebuah kamp militer di kawasan Luhansk, Ukraina, Rabu (20/8). ANTARA FOTO/REUTERS/Valentyn Ogirenko.
Instalasi Bebek Karet di Pelabuhan LA : Bebek karet raksasa karya seniman Belanda Florentijn Hofman mengapung di Pelabuhan Los Angeles sebagai bagian dari Festival Kapal Layar di San Pedro, California, Amerika Serikat, Rabu (20/8). Instalasi seni karya Hofman itu telah melanglang buana ke berbagai kota sejak tahun 2007. ANTARA FOTO/REUTERS/Lucy Nicholson.
Memanjat Gedung Pencakar Langit : Seorang pria mengambil foto “selfie” saat ia berdiri dengan bendera Ukraina di atas bintang Soviet yang separuhnya dicat biru sehingga menyerupai warna bendera Ukraina, di atas sebuah menara gedung di Mosow, Rusia, Rabu (20/8). Polisi Rusia mengatakan mereka telah menuntut empat pemuda atas tuduhan vandalisme setelah mereka memanjat sebuah gedung pencakar langit di Moskow dan memasang bendera Ukraina. ANTARA FOTO/REUTERS/Ilya Varlamov.
Apartmen Hunian – Singapura : Seorang warga kembali ke apartemennya di sebuah kompleks perumahan rakyat dari Badan Pengembangan Perumahan (HDB) Singapura di Singapura, Rabu (20/8). Apartemen HDB dihuni oleh sekitar 80 persen dari 5,4 juta penduduk Singapura. ANTARA FOTO/REUTERS/Edgar Su.
kn/KN/VMN/bl