Melihat Perumahan Cantik Di Missouri, Kansas City

Kansas4

Ingin melihat tempat yang indah dengan perumahan yang dikelilingi pepohonan yang cantik? Anda bisa mengunjungi Missouri, Kansas City, Amerika Serikat. Disini, rumah-rumah yang Anda lihat memang mirip dengan bentuk rumah yang Anda biasa lihat di film maupun buku. Anda cukup berputar-putar saja mengelilingi kompleks perumahan yang penuh dengan taman indah ini, maka dijamin Anda pun langsung jatuh cinta dan bermimpi untuk memiliki rumah disana.

Kansas1

Di Missouri, Kansas City, Amerika Serikat Anda bisa menemukan banyak rumah yang berjejer dengan dikelilingi pohon yang menghijau. Bentuk rumahnya juga tergolong minimalis, namun selalu disertai dengan taman yang indah, dengan pepohonan dan juga bunga-bunga yang sudah pasti menyegarkan mata. Di setiap rumah, biasanya penduduk memiliki minimal dua buah mobil, namun tetap saja tingkat kemacetan di Missouri termasuk jarang.

Kansas2

Halaman rumah sudah merupakan bagian hidup dari penduduk disana. Hampir semua rumah yang ada di kompleks tersebut pasti memiliki taman dengan rerumputan yang hijau dan menyegarkan mata. Selain itu, ada juga penduduk yang memiliki halaman belakang di rumahnya, yang dapat berfungsi untuk menjadi tempat permainan sepakbola dan juga tempat bersantai. Halaman belakang dari rumah tersebut juga biasanya tetap dihiasi oleh rerumputan hijau dan juga pepohonan rindang yang meneduhkan suasana.

Kansas3

Jika Anda ingin melihat suasana rumah minimalis di antara taman yang selama ini hanya Anda saksikan di film, Anda dapat melihat kenyataannya di Missouri, Kansas City. Bukan hanya satu rumah saja , melainkan banyak rumah dengan konsep minimalis dan taman yang cantik bisa Anda lihat disana. Dan siapa tahu saja, Anda mau berinvestasi dengan membeli salah satu rumah cantik disana, jika memang ada rumah yang dijual. Melihat rumah cantik dengan taman yang penuh rumput dan pepohonan, memang sudah pasti akan menyegarkan mata dan pikiran Anda.

Fanny Sue/Journalist/VMN/BL

Foto : Ms. Yuniar Wulandari

Special Thanks to Ms. Yuniar Wulandari for the permission to publish her photos

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x