Product to Watch 15/04/2016: OLO Printer Smartphone 3D

(Business Lounge Journal – Product to Watch) Untuk pertama kalinya, Anda dapat mencetak obyek langsung dari smartphone Anda secara tiga dimensi. Hal ini dimampukan dengan adanya sebuah Printer Smartphone 3D bernama OLO yang dapat Anda miliki seharga USD99 atau sekitar 1,3 juta rupiah. Printer portabel ini dapat bekerja secara akurat baik bagi para profesional atau pun para pemula mencetak obyek yang Anda inginkan dengan menggunakan resin.

Anda hanya perlu menghubungkan printer OLO dengan smartphone yang Anda gunakan, mengisi printer dengan resin dan memberikan instruksi untuk printer OLO mulai mencetaknya. OLO bekerja dengan menggunakan cahaya dari layar smartphone yang sebelumnya Anda letakkan pada ruang yang telah tersedia pada printer OLO maka terciptalah obyek 3 dimensi yang Anda inginkan.

OLO dapat bekerja dengan smartphone layar datar dari hampir semua ukuran atau merek, bahkan juga untuk smartphone dengan layar 5,5 inci seperti iPhone 6S atau Galaxy A7. Hampir dapat dipastikan bahwa OLO dapat bekerja di semua ponsel layar datar. Begitu juga dengan apakah smartphone Anda menggunakan iOS atau Android, atau pun windows, OLO dapat tetap bekerja. Anda hanya perlu meng-install aplikasi pada smartphone berlayar datar dan menggunakan sistem touchscreen.

Anda dapat mencetak miniatur kecil sebuah mobil yang Anda inginkan, membuat pola stamp sesuai dengan kreatifitas Anda, atau bahkan sketsa wajah Anda sendiri. Ini sangat menarik sebab akan mendorong kreatifitas kerja Anda. Namun tentu saja gambar yang ingin Anda cetak juga haruslah merupakan gambar 3D.

  OLO Printer5

Tetapi memang dibutuhkan waktu yang agak panjang untuk mencetak sebuah obyek 3 dimensi. sebagai contoh, bila Anda menggunakan iPhone 6 dan ingin mencetak sebuah obyek berukuran 42mm x 20mm x 20mm, maka Anda akan membutuhkan waktu sekitar 3 jam dan 53 menit.

OLO memulai debutnya di New York pada tahun 2015 setelah selama 2 tahun melalui masa proses. OLO pun kemudian memenangkan World Maker Faire Editor’s Choice Award pada Oktober 2015. Teknologi OLO diciptakan dengan sebuah pertimbangan meningkatnya jumlah penguna smartphone yang hingga kini telah melebihi 2.2 miliar. Printer 3D ini dinilai mudah untuk digunakan, ringan, dan tentu saja stylish serta harga yang terjangkau. OLO hanya membutuhkan baterai AA, sehingga sangat mudah untuk dibawa ke mana saja.

OLO Printer4 OLO Printer3

Untuk menghasilkan berbagai karya menarik, Anda juga dapat menggunakan resin yang berwarna warni. Lalu bagaimanakah untuk mengetahui berapa banyak resin yang dibutuhkan untuk mencetak sebuah obyek? OLO akan memberitahukan Anda dengan tepat, ukuran resin yang Anda butuhkan, bahkan resin yang tersisa dapat Anda simpan untuk digunakan pada cetakan berikutnya.

Setelah Anda membuat desain untuk Anda cetak, Anda dapat menyimpan file tersebut pada server yang OLO sediakan dengan memilih apakah hanya Anda yang akan dapat mengaksesnya, orang-orang tertentu yang Anda berikan akses, atau Anda membukanya kepada publik. Pilihan lainnya adalah mereka yang membayar fee dapat mengaksesnya.

Tidak sabar untuk memilikinya?

citra/VMN/BL/Journalist
Editor: Ruth Berliana
Image : OLO

 

 

 

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x