Human All Over The World – Perjuangan Penjual Es Doger di Panam, Pekanbaru

(Business Lounge – Culture) – Menjalani hidup, memang pastinya harus melalui banyak hal. Seperti yang dilakukan oleh bapak penjual es doger yang ada di Panam, Pekanbaru ini. Ia terlihat bersemangat menjual es dogernya di pinggir jalan yang ramai. Teriknya matahari tidak ia hiraukan. Yang ada di benaknya adalah, bagaimana supaya dagangan es dogernya itu laris, karena dari situlah ia dapat makan dan minum serta membiayai penghidupannya.

Es Doger1

Es Doger Bandung yang dijualnya di Panam, harganya sangatlah murah, hanya Rp 5.000,- saja per gelasnya. Bapak penjual es doger itu setiap harinya harus berjalan sekitar 5 kilometer dari rumahnya ke tempatnya biasa mangkal untuk berjualan. Udara panas tidak ia perdulikan, dengan semangat ia tetap berjuang untuk menjual es dogernya, dan tanpa lelah, ia terus membanting tulang  sampai semua es dogernya laku. Ia berharap, paling tidak akan ada yang menoleh ke gerobaknya dan membeli es doger buatannya.

Es Doger2

Jika Anda merasa hidup Anda kekurangan, cobalah untuk melihat kehidupan bapak penjual es doger ini. Hidupnya sederhana, dan ia tidak malu dengan pekerjaannya sebagai penjaja es doger. Pendapatannya sehari-hari biasanya berkisar antara Rp 60.000,- sampai dengan Rp 100.000,-, tergantung dari banyaknya orang yang akan membeli es doger buatannya itu. Dalam kesehariannya, ia juga tidak mengenakan baju yang mewah maupun bekerja di ruangan yang penuh pendingin, tetapi kerja kerasnya, sangat memberikan inspirasi bagi setiap orang yang melihatnya. Kehidupannya yang sederhana, mengajarkan kita untuk selalu bersyukur dengan apapun yang kita miliki saat ini.

Es Doger3

Kehidupan sehari-hari bapak penjual es doger ini, sebenarnya menyadarkan kita, untuk terus bekerja keras dan tidak mengeluh ketika kita melakukan pekerjaan kita. Marilah kita berpikir, seharusnya kita bersyukur, ketika kita bisa bekerja di tempat kerja yang baik, yang penuh pendingin, dengan gaji yang cukup, sebenarnya hal itu lebih dari cukup untuk membuat kita bersyukur tanpa henti kepada Tuhan. Bapak penjual es doger di Panam, Pekanbaru itu telah memberikan kita inspirasi, bahwa di dalam hidup, jangan hanya terus-menerus merasa kurang ini dan itu, melainkan bersyukurlah dengan apapun yang kita terima setiap harinya.

Es Doger4

Hidup ini, jika dijalani dengan penuh ucapan syukur, pastinya akan memberikan kebahagiaan kepada kita. Jangan mengeluh ketika harus bekerja keras, dan jangan pernah merasa kurang ini dan itu, tetapi cukupkanlah dengan apa yang ada dan bersyukurlah senantiasa. Karena dengan bersyukur, maka kita akan melihat, bahwa kehidupan yang kita jalani, sesungguhnya adalah hidup yang indah.

Fanny Sue/ Journalist/VMN/BL
All photos by : Business Lounge /Stepfanus Gulo. Locations : Panam, Pekanbaru.
Editor : Fanya Jodie

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x