Mendaki Gunung Seribu Bukit

Gunung Prau 6

(Business Lounge – Travel) Gunung Prau atau dikenal juga sebagai Gunung Prahu memiliki keunikan tersendiri. Gunung yang terletak di kawasan Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah dan merupakan tapal batas antara tiga kabupaten yaitu Kabupaten Batang, Kabupaten Kendal, dan Kabupaten Wonosobo disebut sebagai Gunung Seribu Bukit. Anda akan dapat menemukan bukit-bukit kecil serta sabana disertai sedikit pepohonan yang berada di puncak. Selain itu apa yang menjadi keunikannya adalah puncak Gunung Prau yang merupakan padang rumput luas yang memanjang dari barat ke timur.

Gunung Prau 9 Gunung Prau 6

Gunung Prau merupakan puncak tertinggi di kawasan Dataran Tinggi Dieng, dengan beberapa puncak yang lebih rendah di sekitarnya, antara lain Gunung Sipandu, Gunung Pangamun-amun, dan Gunung Juranggrawah. Tetapi sebenarnya gunung ini tidak termasuk gunung yang tinggi sehingga sering kali hanya dilirik sebelah mata oleh para pendaki yang mencari tantangan. Namun demikian suasana yang Anda rasakan di sana tidak dapat diabaikan.

Gunung Prau 2

Gunung Prau 5

Karena bentuk gunung ini memanjang, jadi secara administratif Gunung Prau yang berada di Dataran Tinggi Dieng ini meliputi wilayah Kab. Banjarnegara, Kab. Wonosobo, Kab. Batang dan Kab. Kendal. Anda tidak akan dapat melupakan saat Anda berada di ketinggiannya. Konon, Gunung Prau diklaim sebagai tempat terbaik se-asia tenggara untuk melihat matahari terbit. Tempat ini mulai didatangi banyak pendaki sejak 2014.

Gunung Prau 1

Gunung Prau 4

Gunung Prau memiliki ketinggian 2.565 mdpl tetapi jalur pendakiannya pendek dan waktu perjalanannya pun juga singkat. Hal tersebut dikarenakan titik memulai pendakian kita sudah berada pada ketinggian 1.700 mdpl. Waktu yang tepat untuk mengunjungi gunung prau adalah di musim kemarau. Saat jarang turun hujan dimana jalur pendakian cenderung kering tidak becek, serta akan jauh lebih mudah mencari lokasi yang strategis dengan kondisi tanah yang bersahabat sebagai areal camping Ground. Pemandangan sunrise dari Gunung Prau pun akan jauh lebih menarik saat langit tidak tertutup mendung.

Ingin mencoba mendaki ke sana?

nancy/VMN/BL/Journalist
Editor: Ruth Berliana
Image : Bustanil Arifin

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x