(Business Lounge – Dominate the Market) – Bisnis apa yang paling tepat buat saya adalah pertanyaan yang sering saya dengar. Biasanya yang menanyakan adalah teman yang belum pernah berbisnis atau teman yang ingin mencari bisnis lain karena bisnis yang sedang dijalani saat ini berjalan kurang bagus.
Sebelum menjawab bisnis apa yang paling tepat buat kita, jelaskan dulu apa dan bagaimana sebenarnya bisnis. Bisnis sendiri sebenarnya merupakan suatu kegiatan yang memberikan solusi dan kita mendapatkan keuntungan dari kegiatan tersebut. Bisnis itu tentunya haruslah dibutuhkan orang banyak disekitar kita. Sebuah pelayanan atau solusi dimana ORANG HARUS RELA MENGELUARKAN UANG untuk mendapatkannya.
Kalau melihat uraian tersebut, maka pertanyaan yang paling tepat bukan “bisnis apa yang paling tepat buat saya”, tetapi “bisnis apa yang paling dibutuhkan lingkungan sekitar saya”. Bisnis ini bisa bertahan dan berkembang karena dibutuhkan banyak orang dan mereka puas dengan pelayanan yang kita berikan.
So, buat anda yang ingin memulai bisnis, carilah dulu apa yang “paling dan mendesak” dibutuhkan oleh lingkungan sekitar anda. Sebuah kebutuhan mendesak dimana orang rela mengeluarkan UANG UNTUK MENDAPATKANNYA. Ketika anda mendapatkannya, berikan layanan yang memuaskan dan harga yang terbaik, maka bisnis ini akan dicari banyak orang. Jadikan bisnis anda ini menjadi satu kebutuhan yang memang akan dibutuhkan oleh banyak orang. Pastikan anda melakukan usaha yang maksimal untuk mengembangkan bisnis ini menjadi bisnis yang terbaik.
Bagaimana menghadapi para pesaing kita? Seorang pebisnis tidak akan pernah takut terhadap pesaing, tetapi justru mengambilnya sebagai kesempatan yang positif untuk anda bisa BELAJAR DARI PENGALAMAN PESAING ITU. Kalau mereka memiliki kelebihan dan kekurangan, kita terpacu untuk lebih baik lagi, dan memperbaiki apa yang masih kurang dalam bisnis kita. Jangan ada perkataan takut gagal dalam memulai suatu bisnis, tetapi anggaplah sebagai suatu peluang bisnis untuk anda memberikan solusi bagi lingkungan anda dan juga kesempatan anda mendapatkan keuntungan.
Selamat Berbisnis!
Endah Caratri/VMN/BL/Managing Partner Financial, Accounting, Tax & Services