(Business Lounge – HR) – Pelatihan dan Pengembangan khususnya untuk Tenaga Kerja Baru atau bagi orang yang masih baru masuk ke dalam dunia pekerjaan ternyata merupakan suatu manfaat yang sangat dianggap lebih penting dibandingkan dengan gaji yang baru pertama kali mereka terima. Sebab untuk tenaga kerja baru yang belum pernah bekerja, maka pelatihan dan pengembangan ini sangatlah mempunyai peranan yang sangat penting. Jikalau kita lihat dalam hal bekerja dengan hal belajar di bangku kuliah sangatlah berbeda, ini merupakan hasil survei yang baru dilakukan atas lulusan baru yang akan memasuki pasar kerja. Pelatihan dan pengembangan merupakan prioritas utama bagi lulusan baru dalam menentukan kriteria pekerjaan yang akan mereka pilih.
Menurut dari Head of Graduate Recruitment pada Ernst & Young Stephen Isherwood mengatakan, “Meskipun sejumlah concern muncul dari lulusan baru ketika berpikir tentang perusahaan masa depan mereka, tapi tampak bahwa dari pekerjaan baru, mereka sangat mementingkan kesempatan-kesempatan untuk belajar dan mengembangkan karir.”
Banyak calon lulusan dari perguruan tinggi, atau mereka yang baru saja lulus, melihat keseimbangan dalam dunia bekerja dalam sudut pandang yang berbeda dibandingkan dengan mereka yang sudah bekerja. Perbedaan ini dapat dilihat berdasarkan dari lulusan baru yang belum punya tanggungan keluarga dengan orang-orang yang sudah bekerja dan menjadi karyawan tetap kebanyakan sudah mulai berkeluarga, atau memiliki komitmen-komitmen lain.
Contohnya seperti “Perjalanan dinas, beragam proyek yang memberi pengalaman berbeda-beda dan pendekatan yang fleksibel atas pekerjaan, merupakan hal-hal yang lebih utama bagi lulusan yang baru pertama kali mencari pekerjaan. Hal-hal itu sering sama pentingnya dengan hasrat mereka untuk mendapatkan gaji pertama . Namun dengan adanya pelatihan dan pengembangan yang dilakukan bagi setiap tenaga kerja baru terutama yang sesuai dengan kriteria pekerjaan yang dipilih, maka hal ini akan menjadi lebih mudah membuat tenaga kerja baru tersebut terjun langsung kepada bidang pekerjaan yang sesuai dengan kriteria yang diambil dan dapat lebih mengerti tentang apa yang akan dikerjakan.
Dengan adanya pelatihan dan pengembangan untuk tenaga kerja baru maka akan menghasilkan tenaga kerja yang berkualitas tinggi, yaitu tenaga kerja yang kompeten sesuai dengan kebutuhan penggunanya dan produktif. Pengembangan kompetensi tenaga kerja menjadi salah satu kunci dalam rangka meningkatkan daya saing dan produktivitas tenaga kerja.
RH/RP/BL
pic:evolllution.com