(The Manager’s Lounge – Sales & Marketing) – Dalam dunia marketing, persaingan harga dengan perusahaan kompetitor akan sering terjadi . Tentu saja Anda harus punya strategi untuk memenangkan persaingan yang ada, Anda harus dapat mengemukakan kelebihan yang Anda miliki dan meyakinkan kepada calon klien Anda bahwa Anda berbeda dan memiliki kelebihan dibandingkan yang lain. Tidak hanya saat harga Anda bersaing dengan yang lain, saat harga Anda lebih tinggi sekalipun, Anda dapat tetap mempertahankannya dengan pertimbangan akan keunggulan-keunguglan yang dapat Anda paparkan kepada calon klien Anda. Dalam hal ini tentu saja Anda tetap harus menjaga kualitas dari produk yang Anda tawarkan, Anda dapat meyakinkan calon klien Anda bahwa produk yang Anda miliki jauh lebih baik dari para kompetitor Anda.
Klien Anda sangat mungkin mengatakan bahwa harga yang Anda tawarkan terlalu tinggi, tetapi Anda harus dapat meyakinkan bahwa kualitas dan pelayanan yang Anda berikan sangat jauh berbeda dengan yang lain, dan tentu saja Anda harus dapat membangun kepercayaan calon klien Anda bahwa Anda memang memiliki kelebihan yang dapat dipercaya sehingga calon klien Anda merasa nyaman untuk memilih Anda sekalipun ia harus membayar lebih tinggi. Penawaran harga yang lebih tinggi harus disertai dengan kualitas produk dan service yang lebih juga. Dalam hal ini harus ada komitmen dari Anda sebagai marketing untuk menjaga kepercayaan client dengan tetap mengutamakan kualitas dan pelayanan yang maksimal. Bagaimana Anda membangun kepercayaan client Anda sehingga ia tetap memilih Anda sekalipun harga yang Anda tawarkan lebih tinggi. Tentu saja Anda harus dapat meyakinkan client Anda bahwa sekalipun ia membayar lebih tinggi tetapi kualitas dan service yang diperoleh jauh lebih besar, sehingga client Anda tidak akan merasa rugi atau membayar terlalu mahal untuk produk yang ia beli.
Dengan kepercayaan yang Anda bangun dari setiap calon klien Anda serta tetap menjaga komitmen Anda untuk menjaga kualitas dan memberikan pelayanan yang maksimal , maka klien Anda akan merasa puas ketika ia membeli produk dari Anda sekalipun harga yang Anda tawarkan lebih tinggi.
(Managedaily/AA/TML)