Respon Samsung atas Cacat Desain di Galaxy Note 5

(Business Lounge – Tech & Gadget) Baru-baru ini telah di-posting sebuah video dari Android Police yang menunjukkan bahwa memasukan S Pen kedalam Galaxy Note 5 dengan cara yang salah dapat berpotensi merusak perangkat Galaxy Note 5.

Ini mungkin bukan masalah yang besar, namun beberapa orang telah mengecam Samsung untuk produk yang dikatakan “cacat desain” ini. Pengguna S Pen harus memasukan pen kedalam perangkat Note 5 dengan cara yang benar, tidak boleh salah atau terbalik, karena dapat mengakibatkan kerusakan pada perangkat.

Merespon masalah ini, Samsung telah mengeluarkan pernyataan, bahwa pengguna Galaxy Note 5 diminta untuk dapat membaca buku manual yang disiapkan sebelum menggunakan perangkat mereka. Dengan membaca buku manual, maka diharapkan tidak terjadi lagi skenario seperti di atas, yaitu terjadinya kesalahan pada saat memasukan S Pen ke perangkat.

Sepertinya respon yang diberikan oleh pihak Samsung cukup adil. Oleh karena pada kenyatannya bahwa tidak semua pengguna membaca buku manual yang disediakan saat mereka akan mulai menggunakan perangkat yang mereka beli.

Di satu sisi, adalah penting untuk membaca manual untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Di sisi lain hal ini dapat menjadi masukan bagi Samsung untuk melakukan antisipasi pada produk-produk selanjutnya.

W.Lubis/VMN/BL/Analyst-Vibiz Research Center
Editor : Lidia Wulan

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x