Demi Pemandangan Hijau, Arsitek Polandia Buat Jalur Hijau Diantara Gedung Pencakar Langit

(Business Lounge – News) Saat ini sudah cukup sulit rasanya untuk menemukan pemandangan hijau di tengah kota besar di dunia. Apalagi melihat tumbuhan hijau di tengah kompleks perkantoran yang biasanya memang selalu disesaki gedung yang memang mengejar efisiensi dalam pemanfaatan lahan.

Hal tersebut membuat keprihatinan banyak orang, dan oleh karena itu para arsitek asal Polandia ini mencoba menyiasatinya dengan menciptakan jalur setapak beralas rerumputan seperti di hutan-hutan di tengah-tengah perkantoran. Tapi yang menarik adalah jalan setapak ini menggantung di ketinggian di antara gedung-gedung pencakar langit.

Jalur hijau sederhana ini hanya difungsikan sebagai jembatan yang menghubungkan dua gedung perkantoran. Seperti yang dilaporkan situs Neatorama, otak dari ide jalan setapak itu adalah para arsitek dari Zalewski Architecture.

Jalan setapak ini difungsikan seperti halnya jalur hijau yang sengaja ditempatkan di jalan-jalan raya. Saat melewatinya diharapkan karyawan yang seharian terkurung dalam ruang tertutup bisa memperoleh sedikit penyegaran.

Selain memberikan atmosfer alami untuk menyegarkan mata para karyawan yang bekerja disitu, jembatan rumput ini juga dirancang agar tidak memblokir cahaya matahari untuk lapangan di bawahnya.

Lingga Rizky/VMN/BL/Journalist
Editor : Ruth Berliana

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x