ipod-touch-new
ipod-touch-new

Ini Dia Fitur Keren iPod Touch Baru

(Business Lounge – Tech & Gadget) Pada umumnya konsumen menyukai adanya pilihan pada setiap jenis barang yang akan dibeli. Hal ini mungkin menginspirasi Apple yang pada minggu ini akan meluncurkan iPod touch terbarunya. Produk yang diberi nama iPod touch ini ditawarkan dengan enam varian warna yang menarik.

Selain itu, produk sebesar saku ini dilengkapi dengan kamera iSight di belakang. Kamera iSight berkapasitas 5MP yang mampu menunjang rekaman video 1080HD. Perangkat ini juga memiliki kamera depan, layar retina 4 inci dan dijalankan dengan prosesor A5 Apple. iPod touch didesain dengan ultra-thin dan aluminum anodized yang ringan. Dalam beberapa bulan mendatang iOS 8 akan mendukung seluruh perangkat iPod touch.

Dilansir dari apple.com, Jumat (27/06) pihak Apple telah mengumumkan penjualan produk baru ini kemarin di Amerika Serikat dan akan dipasarkan secara global dalam beberapa hari mendatang. Mengenai harga, Apple membuka penjualan seharga USD 199 untuk kapasitas 16GB sedangkan untuk kapasitas yang lebih besar seperti 32GB dan 64GB akan dijual dengan harga USD 249 dan USD 299.

iPod touch memerlukan sambungan Wi-Fi atau Mac dengan USB 2.0 atau USB 3.0 Port, Mac OS X v10.6.8, atau yang versi lebih baru dan iTunes 10.7 atau versi yang lebih baru, atau PC Windows dengan port USB 2.0 dan Windows 7, Windows Vista atau Windows XP Home, atau Professional dengan Service Pack 3, atau yang lebih baru dan iTunes 10.7 atau versi yang lebih baru. ID Apple juga diperlukan untuk beberapa fitur iPod touch.

Dengan App Store yang revolusioner pada iPod touch, pengguna di 155 negara memiliki akses untuk menggunakan lebih dari 1,2 juta aplikasi iPhone, iPad dan iPod touch, termasuk ratusan ribu game. Lebih dari 75 miliar aplikasi telah diunduh dari App Store.

Pelanggan juga memiliki iTunes Store untuk memudahkan akses yang cepat pada pilihan yang luar biasa dari musik, acara TV, film serta buku untuk membeli ataupun mengunduh langsung ke iPod touch mereka.

Dora/Journalist/VM/BL-apple
Editor: Evi Fog
Pic: macrumors

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x