(Business Lounge – World News) – Chief Keuangan dari G 20 kemarin mengatakan mereka sudah hampir mendekati kesepakatan mereka meningkatkan GDP dunia lebih dari US $ 2 triliun selama lima tahun ke depan, dan akan fokus pada investasi infrastruktur untuk membantu mereka mencapai target tersebut.
Bendahara Australia Joe Hockey, yang menjadi tuan rumah pertemuan G 20 di kota Australia Cairns, mengatakan bahwa menteri keuangan G20 dan gubernur bank sentral telah sepakat memiliki 900 lebih kebijakan inisiatif untuk memenuhi tujuan mereka yang ditetapkan pada bulan Februari di Sydney dilansir dari AP.
G20, yang mewakili sekitar 85 persen dari ekonomi global, mengatakan bahwa dari inisiatif tersebut menunjukkan bahwa mereka harus meningkatkan produk domestik bruto gabungan negara-negara anggota sebesar 1,8 persen di atas tingkat yang diharapkan untuk lima tahun ke depan – tidak jauh berbeda dari target kelompok yaitu 2 persen.
Pada bulan Juli, Dana Moneter Internasional (IMF) menurunkan perkiraan ekonominya, memperkirakan ekonomi dunia akan berkembang sampai 3,4 persen tahun ini, daripada jumlah 3,7 persen yang sebelumnya telah diprediksi, karena melemahnya pertumbuhan di AS, Rusia dan negara-negara berkembang.
Minggu lalu, organisasi kredit meningkatkan tekanannya pada G20 untuk mengambil tindakan terhadap komitmen pertumbuhan global, menyerukan reformasi struktural yang akan menentukan. Direktur Pelaksana IMF Christine Lagarde mengatakan kemarin bahwa G20 akan perlu berkonsentrasi pada pasar tenaga kerja dan infrastruktur untuk mencapai tujuan pertumbuhan 2 persen pada tahun 2018. “Mereka hampir selesai, tetapi perlu melakukan sedikit lebih,” Lagarde katakan kepada wartawan.
Hockey mengatakan kelompok itu sepakat untuk menggeser fokusnya dari pertumbuhan yang dipimpin pemerintah untuk pertumbuhan sektor swasta, khususnya untuk investasi tambahan di bidang infrastruktur. Dalam pernyataan yang dikeluarkan setelah pertemuan mereka, G20 menekankan Global Infrastructure Initiative, yang akan mencakup pengembangan database untuk membantu mencocokkan calon investor potensial dengan proyek-proyeksnya.
Kelompok ini juga memperingatkan bahwa ketika kondisi ekonomi telah membaik di beberapa negara kunci, pertumbuhan global masih tidak merata dan masih di bawah kecepatan yang diperlukan untuk menciptakan suatu lapangan kerja. Hockey mengatakan kelompok itu akan memberikan “hasil nyata” pada saat KTT G20 yang akan diadakan pada bulan November nanti di Brisbane.
Arum/Journalist/VM/BL
Editor: Iin Caratri