(Business Lounge – Tech & Gadget) Apple memang baru saja memperkenalkan smartphone barunya yaitu iPhone 6 dan iPhone 6 Plus bersamaan dengan diperkenalkannya smartwatch pertama Apple yaitu Apple Watch. Tapi muncul pertanyaan apakah Apple akan meraih sukses dengan tiga perangkat barunya tersebut?
Baik iPhone 6, iPhone 6 Plus, dan Apple Watch memang hadir tidak lama setelah Samsung memperkenalkan perangkat andalannya yaitu Galaxy Note 4, Galaxy Note Edge, dan smartwatch barunya Galaxy Gear S minggu lalu di ajang IFA 2014 yang berlangsung di Berlin.
Dalam peluncuran tersebut, phablet terbaru Samsung banyak dipuji oleh para pecinta teknologi, apalagi Samsung menghadirkan inovasi baru dengan membuat Galaxy Note Edge hadir dengan layaknya memiliki tiga layar. Tentu saja hal tersebut akan menjadi perhatian Serius Apple akan persaingannya dengan Samsung. Pasalnya iPhone 6 terbaru ini tidak seperti yang diharapkan selama ini.
iPhone 6 dan iPhone 6 Plus sendiri memang tidak jadi hadir dengan menggunakan layar berbahan safir dan juga masih menggunakan kamera beresolusi 8 megapiksel. Hal itu jelas jauh dari ekspetasi yang memang selama ini dikabarkan. Apalagi pesaingnya yaitu Galaxy Note 4, Galaxy Note Edge, dan Galaxy Alpha hadir dengan beberapa inovasi dan teknologi baru, jadi jelas diprediksi akan terjadi persaingan sengit antara Samsung dan Apple.
Namun meski tidak hadir dengan seperti yang dibicarakan selama ini, iPhone 6 dan iPhone 6 Plus diprediksi akan tetap menjadi magnet bagi para pecinta teknologi, terlebih para fanboy Apple. Pasalnya dengan tampilan yang sangat berbeda dari sebelumnya dan adanya beberapa fitur-fitur unggulan tetap menjadikan smartphone baru Apple ini menjadi perangkat yang wajib untuk dimiliki.
Sementara itu, Apple juga memperkenalkan smartwatch pertamanya yang bernama Apple Watch yang mempunyai bentuk seperti jam digital pada umumnya yaitu berbentuk kotak namun dengan varian sabuk jam yang beragam. dan mempunyai fungsi yang berbeda namun satu perangkat yaitu sebagai perangkat pintar dan alat kesehatan.
Tentunya kehadiran Apple Watch ini akan meramaikan pasar perangkat wearable yang saat ini nampaknya masih dikuasai oleh Samsung melalui perangkat seri Galaxy Gear miliknya. Tapi meskipun Samsung baru saja memperkenalkan smartwatch barunya yaitu Galaxy Gear S, sepertinya Samsung meski waspada dengan Apple Watch besutan Apple, pasalnya meski Apple Watch baru akan dipasarkan pada awal tahun depan, smartwatch perdana besutan Apple tersebut berpotensi untuk menggeser pangsa pasar Samsung di pasar perangkat wearable.
Jadi menarik untuk dilihat bagaimana persaingan Samsung dan Apple mengingat keduanya sudah sama-sama memperkenalkan jagoan barunya. Apakah Samsung yang akan kembali berjaya, atau Apple yang akan kembali menjadi yang terbaik. Kita lihat saja.
Lingga Rizky/journalist/VMN/BL
Editor : Ruth Berliana