Legenda Jerman ini Sebut Permainan Barcelona Layaknya Sirkus di Masa Perang Dunia II

(Business Lounge – World Today) Sebelumnya saat Barcelona masih dilatih Josep Guardiola yang saat ini menangani Bayern Muenchen, salah satu legenda Jerman yaitu Franz Beckenbauer kabarnya pernah mengkritik permainan Barcelona yang terlihat membosankan.

Namun kini legenda Jerman itu membantah bahwa kritik tersebut ditujukan kepada pelatih Muenchen saat ini Josep Guardiola. Pria yang saat ini menjadi presiden kehormatan Bayern Muenchen itu justru bermaksud hanya mengkritik permainan dari klub berjuluk Los Azulgranas. Seperti laporan yang dilansir dari ESPN FC, Beckenbauer menyebut bahwa permainan Barcelona saat ini yang dilatih Gerardo Martino layaknya sebuah sirkus.

Bahkan dalam laporan tersebut Franz Beckenbauer mengatakan bahwa “Kritik yang saya lontarkan sepenuhnya ditujukan pada cara bermain Barcelona, yang hanya mengoperkan bola ke depan dan ke belakang, seperti Sirkus Sarrasani.”

Sirkus Sarrasani ini sendiri adalah nama sirkus terkenal yang berasal dari Jerman di masa Perang Dunia II.

Selain itu dia juga menambahkan dengan memuji permainan Muenchen yang dilatih Joseph Guardiola bahwa “Di sisi lain Muenchen menunjukkan kombinasi yang baik antara operan dan usaha keras untuk melakukan tembakan ke arah gawang di paruh pertama musim ini.”

 

(Lingga/journalist/VM/VBN)

Editor : Fanya Jodie

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x