2015 GATES ANNUAL LETTER

(Business Lounge – News & Insight) Bill Gates menuliskan surat tahunannya pada websitenya. Empat puluh tahun yang lalu, Bill Gates dan teman masa kecilnya Paul Allen bertaruh bahwa software dan komputer pribadi akan mengubah cara bekerja dan bermain orang di seluruh dunia. Taruhan ini sebenarnya bukan taruhan seperti kebanyakan. Tetapi hal ini menciptakan kesempatan untuk membuat komputer pribadi dan memberdayakan masyarakat melalui keajaiban perangkat lunak. Beberapa orang mengira mereka gila. Tapi taruhan ternyata baik.

Lima belas tahun yang lalu, Bill dan Melinda Gates membuat taruhan yang sama. Mereka mendirikan sebuah yayasan pada tahun 2000 dengan gagasan untuk mendukung karya inovatif di bidang kesehatan dan pendidikan. Setelah 15 tahun berlalu mereka menyadari bahwa kemajuan yang mereka raih sangat signifikan bahkan mencapai dua kali lipat dari target yang semula mereka pasang. Hal ini membuat mereka memasang target yang lebih ambisius lagi untuk 15 tahun ke depan. Apa yang menyebabkan mereka membuat target demikian? Kehidupan orang-orang di negara-negara miskin akan meningkat lebih cepat dalam 15 tahun ke depan dari pada waktu lainnya dalam sejarah. Sedangkan di sisi yang lain, pasangan Gates ini menyadari bahwa kehidupan mereka pun akan meningkatkan lebih dari orang lain.

Tidak hanya itu, Bill dan Melinda membuka kesempatan bagi pihak lain untuk ikut serta dalam misi mereka. Sebab bagi mereka tidak ada waktu yang lebih baik untuk mempercepat kemajuan dan memiliki dampak besar di seluruh dunia. Juga dalam memerangi kemiskinan yang menjadi prioritas mereka. Dalam 15 tahun ke depan mereka berharap akan melihat terobosan besar bagi kebanyakan orang di negara-negara miskin yang akan hidup lebih lama dan kesehatan yang lebih baik. Mereka akan memiliki kesempatan belum pernah terjadi sebelumnya untuk mendapatkan pendidikan, makan makanan bergizi, dan manfaat dari mobile banking. Terobosan ini akan didorong oleh inovasi teknologi – mulai dari vaksin hingga smartphone yang jauh lebih murah dan tablet – dan dengan inovasi yang membantu memberikan hal-hal yang lebih bagi banyak orang.

Dunia yang kaya akan terus mendapatkan kemajuan baru serta menarik, tetapi perbaikan dalam kehidupan masyarakat miskin akan jauh lebih mendasar sabagaimana hidup sehat dan produktif. Sangat menyenangkan bahwa lebih banyak orang di negara-negara kaya akan dapat menonton film pada layar super dengan resolusi tinggi. Bahkan lebih baik bahwa orang tua di negara-negara miskin akan tahu bahwa anak-anak mereka memiliki umur panjang.

Salah satu masalah yang paling berpengaruh adalah perubahan iklim. Hal ini dapat dilihat pada 15 tahun ke depan. Dunia perlu bergerak lebih agresif untuk mengembangkan sumber energi yang lebih murah, dapat memenuhi permintaan, dan memancarkan nol karbon dioksida. Pada 15 tahun ke depan adalah waktu yang sangat penting ketika sumber energi ini perlu dikembangkan sehingga mereka akan siap untuk menyebarkan sebelum dampak perubahan iklim menjadi parah. Bill melakukan investasi waktu dalam pekerjaan ini secara pribadi dan akan terus berbicara tentang hal itu.

uthe/VMN/BL/Journalist
Editor: Ruth Berliana
Image: gatesnotes

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x