Tahukah Kamu, Mengapa Burung Berkicau di Pagi Hari?

(Business Lounge Journal – Do you know?)

Mendengar kicauan burung di pagi hari mungkin suatu hal yang biasa, akan tetapi adakah yang pernah bertanya mengapa burung-burung rajin sekali berkicau di pagi hari? Ya, meskipun burung berkicau di sepanjang hari, namun kicauan burung yang paling sering dan paling nyaring kita dengar adalah di pagi hari. Ada banyak teori yang menjelaskan mengapa burung berkicau di pagi hari, menurut penelitian terbaru kicauan nyaring burung di pagi hari adalah bentuk pemanasan atau latihan vokal. Semakin sering burung melakukan pemanasan, maka kicauannya akan semakin bagus di siang hari. Demikian ungkap Stephen Nowicki, salah satu peneliti dari Duke University.

Awalnya, peneliti sudah mengajukan beberapa hipotesis lain mengapa kicauan burung terdengar paling keras di pagi hari. Ada teori yang mengatakan karena pagi hari adalah waktu yang terbaik karena masih tidak banyak angin yang menghalangi suara burung. Teori lainnya mengatakan bahwa burung berkicau di pagi hari karena belum ada kegiatan lain yang bisa mereka lakukan, karena masih gelap. Jadi sambil menunggu hari terang untuk dapat mencari makanan, maka burung berkicau. Ada juga yang mengatakan bahwa burung menggunakan nyanyian pagi sebagai proyeksi kekuatan mereka, untuk memberikan sinyal kepada burung lainnya bahwa mereka selamat melalui malam dan masih punya kekuatan untuk bernyanyi dengan semangat. Dengan demikian kicauan yang lantang menjadi tanda bagi burung lainnya mengenai daerah kekuasaannya. Akan tetapi menurut penelitian terbaru yang diterbitkan dalam jurnal Animal Behavior, ternyata burung berkicau dipagi hari adalah sebagai pemanasan vokal.

Untuk menguji hipotesa ini, peneliti melakukan penelitian terhadap 11 ekor burung pipit rawa jantan mulai dari pukul 02.00 pagi sampai siang hari. Peneliti memantau aktivitas kicauan, dengan mengukur tingkat getar dan rentang vokal setiap burung sepanjang pagi. Hasil analisanya adalah ternyata burung-burung tersebut mulai berkicau lambat, baru kemudian sesudah fajar, tempo kicauan burung semakin cepat sesudah ratusan kali melakukan pemanasan suara. Semakin banyak pemanasan yang dilakukan, semakin baik nyanyian burung tersebut. Nyanyian awal ini dikenal sebagai paduan suara fajar, yang biasanya dimulai pada pukul 04.00 pagi dan bisa berlangsung dalam beberapa jam kedepan. Pemanasan vokal yang dilakukan ini akan menolong sirkulasi darah dan suhu meningkat yang akan mendukung burung saat berkicau.

Studi ini juga menemukan bahwa kicauan yang baik sangat berguna dalam mencari pasangan, karena kicauan yang merdu akan mengundang sang betina datang. Terlebih pada pagi hari, udara masih sejuk dan suara dapat merambat di udara dengan lancar, suara kicauan dapat terdengar lebih jelas. Dengan demikian pejantan yang bernyanyi lebih awal memiliki kesempatan yang lebih banyak untuk menarik pasangannya.

RH/VMN/BLJ

Pict: Boston Public Library

6
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x