(Business Lounge – Manage Your Business) Dunia penerbangan terus mengalami perkembangan yang pesat. Lalu lintas manusia untuk jarak yang jauh semakin bergantung kepada transportasi udara. Setelah beberapa dekade hanya ada 2 perusahaan pembuat pesawat komersil berbadan besar yaitu Boeing dan Airbus yang menjadi supplier utama bagai operator penerbangan di seluruh dunia.
Persaingan kedua perusahaan global ini menuntut percepatan dalam berinovasi untuk menghasilkan produk yang lebih baik. Membutuhkan regenerasi untuk melahirkan produk yang akan menghantarkan dunia penerbangan kepada sebuah teknologi yang paling muktahir.
Bagi Boeing, kompetisi adalah suatu yang sifatnya bisnis, namun bagaimana menghantarkan dunia untuk menemukan teknologi yang lebih canggih bagi dunia penerbangan adalah misi penting lainnya. Strategi global yang saling menguntungkan adalah jawabannya. Bagaimana Boeing terus berinovasi untuk dapat menghasilkan keunggulan yang bersaing.
Salah satu produk global untuk pesawat di kelas Jumbo, produk muktahir yang diandalkan adalah 787 Dreamliner. Apa kelebihan produk ini? Ya, Boeing mengedepankan bagaimana perancangan mesin adalah yang paling penting perlu diperhatikan. Juga bagaimana produknya bisa diterima di seluruh dunia.
Produk ini bukan saja menjadi pesawat komersial biasa. Tapi telah mengedepankan teknologi muktahir dengan 787 dreamliner telah mengadopsi teknologi Angkasa luar yang terkini. Mari kita lihat kerangka pesawat yang digunakan. 787 telah menggunakan lapisan grafit titanium untuk kerangka pesawatnya. Grafit titanium dikenal sebagai material yang sangat ringan dengan menggunakan serat karbon, epoxy, dan komposit.
Dengan semakin majunya sistem computerized dan nirkabel, dimanfaatkan juga untuk menghasilkan suatu inovasi baru. Boeing 787 memiliki sistem yang dapat memberikan pemantauan yang sifatnya elektronik sehingga memungkinkan pesawat dapat melaporkan adanya kebutuhan pemeliharaan meski saat pesawat sedang beroperasi. Sehingga memberikan keamanan dan keselamatan yang lebih tinggi lagi.
Kerjasama strategis telah dijalin yaitu untuk melahirkan produk unggul dengan menggandeng perusahaan spesialis pembuat mesin pesawat, contohnya GE (Gerneral Electric) sebuah perusahan yang dikenal dunia melalui produk elektriknya. Tidak ketinggalan produsen mobil mewah asal Inggris yaitu Rolls Royce. Boeing telah berhasil mengembangkan mesin pesawat generasinya yang terbaru yang lebih efisien. Kelebihan mesin ini adalah terjadinya peningkatan konsumsi bahan bakar yang lebih efisien. Dengan keberhasilan Boeing maka dunia penerbangan telah mengalami lompatan pada suatu generasi penerbangan baru.
Tidak mengherankan, kelahiran mesin pesawat generasi baru ini memang telah melibatkan banyak perusahaan terkemuka dari seluruh dunia. Berikut ini hal-hal baru yang telah berhasil dikembangkan oleh Boeing teknologi tertinggi yaitu, teknologi, rancang bangun dan proses manufaktur.
3 Faktor tersebut telah melibatkan banyak pihak sebagai pemasok dari seluruh dunia yang telah membantu Boeing dan dan mitranya untuk mencapai keberhasilan luar biasa dari segi rancang bangun, perakitan, dan operasional pada suatu level tertinggi yang belum pernah terjadi sebelumnya.
Apa yang dilakukan Boeing wujud dari apa yang pernah disampaikan oleh salah satu petinggi Boeing, bahwa Strategi Internasioanal Boeing fokus pada kemitraan yang sifatnya adalah saling menguntungkan.
Internasional team yang saling menguntungkan melibatkan lebih dari 20 sistem yang mengembangkan baik teknologi maupun konsep rancang bangun untuk memproduksi 787. Mitral global Boeing telah melibatkan berbagai perusahaan dari 12 negara, seperti Perancis, Jepang, Inggris, Korea Selatan dan lain-lain.
Bukti nyata dari kemitralaan yang strategis telah menghasilkan produk global yang efisien yang disebut sebagai Dreamliner. Sebuah masterpiece yang melibatkan kemitraan seluruh dunia. Sebuah pesawat tercanggih yang menjadi salah satu pesawat komersial yang paling cepat terjual dalam sejarah.
Boeing telah berhasil menjalankan kemitraan strategi yang melibatkan berbagai negara. Perusahaan-perusahaan multinasional sebagai mitra Boeing telah menjadi tim yang solid dan keberhasilan pengembangan teknologi baru dan lahirnya sebuah produk masterpiece tidak dapat dipungkiri adalah sebagai bentuk mutually beneficial partnership. Keberhasilan Boeing adalah menjadikan mitra global sebagai bagian dari tim. Bukan hanya sekedar business to business, tapi juga bagaiman sebuat teknologi dan produk global dapat lahir dari sebuat integritas perusahaan yang letaknya di berbagai negara.
Integritas inilah yang menjadi kunci keberhasilan Boeing mulai dari konsep, sistem penerbangan serta rancang bangun untuk melahirkan sebuah mimpi yang menjadi kenyataan. Inilah produk Dreamliner.
P. Adhi/VMN/BL/Contributor
Editor: Ruth Berliana