Aplikasi Baru Facebook “Who Deleted Me” Kini Hadir di Android dan iOS

(Business Lounge – Tech & Gadget) Raksasa media sosial Facebook sepertinya tidak pernah kehilangan ide untuk membuat penggunanya semakin merasa nyaman dan senang ketika menggunakan media sosial yang satu ini. Pasalnya, seperti yang diketahui bahwa pekan lalu Facebook ternyata diam-diam telah mengubah logo teks Facebook baru untuk pertama kalinya semenjak tahun 2005, dan perubahan ini diharapkan dapat diterima oleh seluruh penggunanya. (Baca: Facebook Ganti Logo Teks Baru).

Kabar lain tentang Facebook kali ini seperti yang dilansir dari situs the next web hari ini (6/7), Facebook telah merilis Aplikasi “Who Deleted Me” untuk perangkat Android dan iOS.

Aplikasi Who Deleted Me on Facebook ini adalah sebuah aplikasi untuk dapat melacak orang yang telah menghapus pertemanan di Facebook. Prosedur penggunaannya mirip seperti layanan Who Unfollowed Me di Twitter, aplikasi tersebut akan memberitahukan Anda ketika ada teman yang hilang dari daftar pertemanan Anda, baik itu yang menonaktifkan akun atau yang menghapus pertemanan dengan sengaja. Dengan aplikasi who deleted me, saat ini Anda sudah dapat melacak dan mengetahui siapa-siapa saja orang yang hilang dari daftar teman Anda.

Namun, bagi Anda yang baru pertama kali menggunakan aplikasi ini, memang belum terlihat siapa saja yang telah membatalkan/menghapus pertemanan, karena aplikasi tersebut akan mulai melacak ketika Anda mengaktifkannya.

Keuntungan lainnya dari aplikasi who deleted me ini adalah selain dapat melacak orang yang mungkin telah menghapus Anda dari pertemanan, aplikasi ini juga menampilkan orang-orang yang baru menjadi teman baru Anda, orang-orang yang diblok dan stempel ‘last seen’ untuk semua orang yang ada di daftar.

Selain tersedia dalam aplikasi ponsel, layanan ini juga tersedia dalam bentuk ekstensi yang dapat dipasang di peramban browser.

Dewi Lajolie/VMN/BL/Operation Head – Batikweb.co
Editor: Ruth Berliana​​​