Ini Bukan Rumput

(Business Lounge Journal – News)

Pernahkah Anda melihat sesuatu yang terhampar tetapi bukan rumput? Ya. Itu lumut. Pernahkah Anda meraba lumut? Sangat empuk bagaikan karpet menghampar. Jika Anda memiliki tanah berbatu atau tempat yang lembab, biarkan saja lumut tumbuh sebagai pengganti rumput di halaman Anda. Lumut ini tidak memerlukan perawatan, tidak akan tumbuh tinggi dan tampilannya bak karpet. Lumut dapat menjadi alternatif pengganti untuk rumput yang pastinya lebih mahal dan memerlukan perawatan.

Lumut itu merupakan tanaman yang tidak berbiji, tidak berbunga, menyerap air dan nutrisi terutama melalui daunnya, bukan akarnya.. Lumut rata-rata tumbuh pendek dan terdapat kira-kira 22.000 spesies tanaman lumut. Lumut juga dapat ditemukan di tempat yang memiliki kelembaban tinggi dan tumbuh subur di bebatuan, dinding-dinding yang sudah menahun, menempel pada kulit pohon dan juga  di tanah. Beberapa jenis lumut  adalah tanaman Xeromorf, yaitu tumbuhan yang memiliki adaptasi struktur dan fungsi untuk menghalangi kehilangan air oleh evaporasi.  Xeromorf dapat hidup di daerah yang sangat kering seperti di gurun.

Jenis-jenis lumut sangat banyak speciesnya namun secara umum dapat dibagi menjadi tiga yaitu:

  1. Lumut Hati (Hepaticopsida)
  2. Lumut Daun (Bryopsida)
  3. Lumut Tanduk (Anthocerotae)

Coba lihat beberapa jenis lumut yang sangat cantik dan menginspirasi di The Michael Resort, Gunung Salak Endah-Bogor, ini.