Hans & Belle

(Business Lounge – Fine Culinary) – Sekarang Puri Indah Mall telah berkembang menjadi bangunan yang banyak memiliki restoran baru, saya tidak melihat adanya alasan untuk saya tidak pergi ke pusat perbelanjaan ini yang mungkin sekitar  lebih dari satu tahun saya tidak kesana. Meskipun Hans & Belle tidak terletak di daerah perluasan restaurant yang baru, tetapi toko dessert yang lucu ini pasti memberikan suasana yang menarik (dan lucu!) ketika kita memasukinya.

Hal ini telah menjadi kebiasaan saya untuk setidaknya pergi ke dua tempat selama saya pergi. Mungkin karena padatnya lalu lintas setiap hari, saya selalu menyediakan waktu sebaik-baiknya untuk mengunjungi dua tempat dalam kepergian saya, meskipun hal itu mungkin tidak terlalu bijaksana bagi saku dan perut saya. Tapi, ya..sudahlah. Lagi pula, ketika kami makan siang di The Fctry di Puri Indah Mall dan Grace, keponakan teman baik saya yang kebetulan bergabung makan siang di hari itu akan sangat senang melihat beberapa beruang teddy, sehingga kami pergi ke Hans & Belle untuk menikmati pencuci mulut di sana.

DSCF1800

DSCF1804

DSCF1783

Saya telah melihat beberapa posting blog dan mendengar fees back tentang bagaimana tempat itu terlihat mirip dengan Mr Jones ‘Orphanage, sebuah kafe makanan penutup di Bangkok. Saya tidak pernah  pergi kesana, namun apa yang terlihat dari gambar-gambar dengan apa yang saya lihat di Hans & Belle, keduanya memiliki beberapa kesamaan.

Pada pandangan pertama, saya tidak benar-benar terkesan, tapi ketika kami memasuki sampai  ke ujung ruangan, saya benar-benar melihat bagaimana tempat tersebut menjadi populer saat ini, terutama untuk para pelanggan dengan anak-anak. Melihat seluruh kafe dihiasi dengan boneka favoritnya semua orang, Teddy, kelucuannya telah telah membawa suasana ceria, bahkan untuk seseorang yang tidak benar-benar menyukai boneka seperti saya.

DSCF1789

DSCF1798

DSCF1807

Selain dari kue yang berlimpah, mereka juga melayani makanan berat seperti pasta dan nasi. Kami hanya fokus pada kue saja. Grace memilih Tie the knot (25K), strrawberry cheese cake dengan bentuk hati. Saya tidak mencobanya, tapi Grace menyukainya bahkan dia lagi kue yang sama!

DSCF1840

Saya memilih Night Owl (22k), kue cokelat oreo. Fancy kelihatannya, tapi tidak begitu berselera. Sponge cake nya kering dan meskipun saya suka bagaimana kuenya tidak terlalu manis,  tetapi saya pribadi agak merasa kecewa.

DSCF1824

Karena kami tidak memesan lain nya lagi, mari kita fokus pada interior dan kelucuan suasana nya yang sangat terasa. Saya suka bagaimana mereka menggunakan warna biru dengan panel kayunya untuk tempat duduk. Entah bagaimana tetapi terasa seperti kita makan di kerajaan Teddy Bear. =) Bukankah luar biasa, untuk benar-benar tinggal di tempat yang isinya tidak ada apapun kecuali boneka boneka lucu  yang membuat Anda terus-menerus tersenyum?

DSCF1763

DSCF1808

DSCF1815

Dengan boneka, kereta set mainan, dan kue animasi yang berwarna-warni, tak heran Hans & Belle akan menjadi tempat yang sempurna untuk membawa anak-anak kecil Anda!

DSCF1851

Ivy – Expert Culinary & Travel
only1ivy.blogspot.com
Editor : Iin Caratri

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x