Data Dari Simulator Pilot MH370 Dihapus

Foto yang diambil dari YouTube ini memperlihatkan Kapten Malaysia Airlines MH370, Zaharie Ahmad Shah, di depan simulator penerbangan yang dibangunnya.

(Business Lounge – World Today) –  Kabar terbaru dari pencarian Malaysia Airlines MH370, kali ini penyelidik Malaysia mendapati sejumlah data dari simulator penerbangan di rumah kapten pesawat Malaysia Airlines MH370 telah dihapus. Aparat pun tengah mencoba memperoleh kembali data tersebut.

“Ahli lokal dan internasional telah direkrut,” kata Hishammuddin Hussein, menteri pertahanan Malaysia. “Sejumlah data telah dihapus dari simulator dan forensik tengah berupaya mengambil kembali data tersebut.”

Aparat Malaysia telah mengambil mesin simulator penerbangan dari rumah pilot MH370, Kapten Zaharie Ahmad Shah pada akhir pekan kemarin, sebagai bagian dari penyelidikan.

Seorang pejabat Amerika Serikat mengatakan Biro Investigasi Federal (FBI) tengah membantu menganalisis data dari simulator itu.

Menteri Pertahanan Malaysia Hishammuddin Hussein dalam konferensi pers, Rabu (European Pressphoto Agency)

Pemerintah Malaysia telah menetapkan bahwa MH370 “sengaja dihilangkan” pada 8 Maret lalu. Polisi lantas meningkatkan investigasi terhadap Kapten Zaharie, 52 tahun, dan kopilot Fariq Abdul Hamid, 26 tahun.

Penyelidik menggeledah rumah kedua pria. Aparat belum menetapkan kedua awak kokpit maupun penumpang tertentu sebagai tersangka atas hilangnya MH370.

“Dalam kesempatan ini saya ingin menyatakan bahwa penumpang, pilot, dan kru tidak bersalah sampai terbukti sebaliknya. Demi kebaikan keluarga mereka, saya meminta kita tidak membuat spekulasi yang tidak diperlukan agar tidak memperburuk situasi,” kata Hishammuddin.

Wajar bagi pilot dan penggemar aviasi memiliki simulator penerbangan sederhana dalam komputer di rumah mereka.

Rekan sesama pilot menggambarkan Zaharie sebagai penerbang andalan, sementara muridnya menganggapnya instruktur yang berdedikasi. Koleganya mengatakan Zaharie membangun simulator penerbangan Boeing 777 buatan sendiri dengan memakai bagian dan software komputer yang didapatnya dari bahan-bahan yang dijual bebas.

Simulator itu ditaruh di bungalo dua lantainya dalam sebuah komplek elite yang berjarak sekitar satu jam berkendara dari Kuala Lumpur. Polisi menyita simulator tersebut pada Sabtu. Menurut polisi, komputer itu menyimpan tiga program simulator penerbangan yang berbeda.

“Log data” simulator dihapus pada 3 Februari. Ahli tengah memeriksa data apa saja yang dihapus, demikian menurut Inspektur Jenderal Polisi Malaysia, Khalid Abu Bakar, dalam konferensi pers. Ia tidak menjawab pertanyaan apakah ahli menilai penghapusan data simulator tersebut tidak wajar.

Menurut sumber, badan intelijen Malaysia dan asing belum melaporkan kaitan dengan teroris atau organisasi kriminal dari pemeriksaan latar belakang pilot dan kopilot.

Semua penumpang, awak, dan staf di darat yang terlibat dengan MH370 saat ini tengah diinvestigasi, kata Hishammuddin.

Fanny Sue/VM/BL-WSJ

Editor : Fanya Jodie

Foto : WSJ, Antara

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x