Segenggam Strawberry

Segenggam Strawberry

Berlari sambil tertawa adalah gambaran segenggam strawberry ditangan seorang  anak.
Segenggam strawberry, bagaikan segenggam berlian ditangan seorang anak

Anak  Indonesia…anakku berlari dengan segenggam berlian…
Anakku tertawa dengan segenggam berlian, anakku… berlari dengan gembira

Berlari tak perduli dikiri kanannya penuh aneka macam koran gambaran segala kampanye , segala wajah dan janji ada disemua koran yg bertebaran pada kakinya

ehem……..ehem…

Anakku bertabrakan dengan seorang tua renta yg membawa segala koran yg penuh kampanye di tangan kirinya dan  tangan kanannya bungkusan manggis busuk hasil dia mengemis, wajahnya suram dan dingin matanya memandang pada strawberry anakku yg bagaikan berlian.

Serta merta dia ingin merampas strawberry anakku dan menggantikannya dengan puluhan koran berisi kampanye dan manggis busuk miliknya

Dan dia memaksa anakku ..untuk menukarnya

Menukarnya?

Anakku …adalah anak Indonesia , anak yg kuat dan anak penggembira..

Anakku takkan sebodoh anak karbitan yg besar karena janji ,anakku telah menggenggam berlian ditangannya

masa depannya telah digenggamnya dan anakku tahu…

…SIAPA YG AKAN DIA PILIH UNTUK MEMBAWANYA PADA MIMPINYA AKU CINTA INDONESIA.

Jackie Ang/VM/BL

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x