Top 6 Management Tips 2013

Banyak jalan menuju Roma, demikian kutipan peribahasa yang mungkin bisa dijadikan sebagai lompatan bagi Anda dalam meraih semua impian dalam kehidupan ini. Akan tetapi harapan yang pasti demi terwujudnya suatu masa depan yang gemilang tentu tidak dapat diraih hanya dengan bekerja satu malam saja melainkan siapapun haruslah meraihnya dengan bekerja.

Setuju, ‘we must doing something’. Lalu apa yang harus Anda lakukan untuk meraih sukses?.

Tidak sedikit orang rela bekerja sampai larut malam bahkan lupa dengan orang-orang di sekelilingnya sebab yang ada dalam benak pikirannya adalah bagaimana tiap-tiap hari dirinya harus bekerja, bekerja, dan selalu bekerja.

Namun demikian, tiap-tiap orang pastilah memiliki cara yang berbeda untuk bagaimana mewujudkan sukses dalam kehidupannya. Dalam hal ini saya garis bawahi bahwa ukuran sukses itu relatif karena semua tergantung pada sudut pandang dari masing-masing orang.

Dan jangan lupakan yang namanya tantangan dalam meraih kesuksesan karena tak bisa dipungkiri bahwa masih ada juga orang yang ingin sukses tetapi ‘menolak’ untuk bekerja keras. Yang pasti, dalam proses yang ada tentu diperlukan manajemen karakter dalam diri seseorang untuk tahu benar bagaimana meraih yang namanya sukses itu sendiri.

Dalam hal ini, businesslounge.co mengambil setidaknya ada 6(enam) hal utama yang paling digemari dan dipelajari para pembaca untuk memiliki manajemen karakter yang berkualitas untuk ditumbuhkan dalam meraih sukses dari keenam para pemimpin perusahaan atau CEO terkemuka di Indonesia sebagai berikut :

1.Arif Wibowo, CEO PT Citilink Indonesia “Mental  Pemenang”

Saksikan Videonya :

-Fokus kepada sumber daya manusia  yaitu dengan mendorong orang untuk memiliki passion yang kuat terhadap perusahaan tempat orang tersebut bekerja

-Fokus kepada operational excellence atau keunggulan operasional . Jadi setiap people atau SDM yang ada harus berpikir atau sama-sama menerapkan budaya ontime dalam masuk jam kerja misalnya sehingga tidak ada yang terlambat

Dan yang paling fokus adalah apa yang sudah ditargetkan harus ditulis dan diturunkan kepada semua anggota tim yang ada sehingga ketika dalam menjalani  proses yang ada kemudian timbul kesalahan akan jadi mengetahui dengan baik apa yang menyebabkan terjadinya kesalahan tersebut dan mana yang menghambat dari target yang sudah dibuat untuk dicapai bersama-sama.

2.Budi Tirtawisata, CEO Panorama Group “Tidak Ada yang Instan”

Saksikan Videonya :

Kalau ingin mendirikan rumah yang kuat jelas harus membangun pondasi yang kokoh. Dan pondasi di sini adalah sama halnya ketika ingin membangun suatu manajemen yang baik dalam menjalani hidup hari lepas hari demi tercapainya sebuah kesuksesan maka dibutuhkan kerja keras, kerja cerdas, dan komitmen.

Bagaimanapun juga dalam hidup ini tidak ada sesuatu yang terjadi secara instan. Dan segala sesuatunya dimulai dari yang kecil tidak langsung kepada yang besar. Oleh karena itu sangat penting juga bagi seseorang  untuk memiliki kesabaran dan ketekunan.

3.Idhamshah Runizam, Presiden Direktur PT BNI Asset Management “Leadership”

Saksikan Videonya :

Dalam sebuah organisasi atau perusahaan tentu dibutuhkan yang namanya pemimpin. Namun demikian kategori pemimpin di sini tentu harus menjadi panutan atau teladan bagi semua anggota yang dipimpinnya.

Di samping itu seorang pemimpin harus mampu tegas dan menggunakan ketegasannya tersebut untuk membawa semua anggotanya dapat bekerjasama dengan baik dalam mewujudkan target yang hendak dicapai bagi kemajuan dan kesejahteraan bersama.

4.Choky Sitohang, Presenter dan Pengusaha “Do The Best That I Can Do”

Saksikan Videonya :

Apapun bidang usaha atau pekerjaan yang dijalani maka lakukan semuanya dengan konsisten, kemudian pastikan apa yang dikerjakan merupakan sesuatu yang memang menjadi kegemaran Anda.

Apakah berikutnya gagal atau tidak?. Jangan takut untuk gagal. Tetapi kalaupun pintu keberhasilan sepertinya masih tertutup maka tetap saja bertekun melakukan apa yang baik sebab di dalam segala sesuatunya selalu ada waktu dimana tiba saatnya Sang Pencipta pasti akan membukakan pintu itu dan membuat Anda berada dalam keberhasilan, jika demikian jangan lupa mengucap syukur.

Dan yang tak kalah penting adalah bagaimana untuk dapat mendelegasikan tugas kepada  tim yang ada dengan membangun komunikasi yang baik kepada semuanya.

5.Anne Patricia Sutanto, Wakil Presiden Direktur PT Pan Brothers Tbk “Positive Mind”

Saksikan Videonya :

Mengemban suatu tanggung jawab untuk membangun suatu kesuksesan terhadap perusahaan yang dipimpin merupakan suatu pekerjaan yang tidak semudah dibayangkan.

Akan tetapi ketika ada kalanya berada dalam kondisi yang down, pastikan untuk tetap positive mind sehingga kegagalan apapun yang terjadi akan dapat dijadikan sebagai acuan untuk berjuang lebih keras lagi demi mendapatkan hasil yang lebih baik ke depannya.

Di samping itu, milikilah endurance yang panjang sehingga dapat memahami bahwa ketika gagal maka menganggap suatu kegagalan itu merupakan kesuksesan yang tertunda. Dan yang paling penting adalah Anda harus memiliki FAITH karena dengan itu, Anda juga memiliki rasa trust kepada orang lain.

6.Nugroho Setiadharma, Presiden Direktur PT Supra Boga Lestari Tbk “Ulet dan Jadilah Terdepan”

Saksikan Videonya :

Dan yang tak kalah penting serta hal lainnya yang tidak boleh Anda lupakan adalah dalam bekerja jangan mudah putus asa melainkan ulet serta selalu lakukan continues improvement atau tidak boleh berhenti di satu titik tetapi harus terus menerus berinovasi sehingga Anda selalu dapat berada di depan para pesaing yang ada.

(Nemi/IC/BL)

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x