Jahja Setiaatmadja-Presdir Bank BCA-Enjoy Life

(Business Lounge – Inspiration), Menyukai akan pekerjaan dan menikmatinya merupakan motto dari hidup seorang Jahja Setiaatmadja, seorang President Direktur Bank BCA. Dalam sebuah kesempatan wawancara exclusive antara Vibizmedia dengan Jahja disuatu kesempatan, Jahja menceritakan akan rahasia kesuksesan hidupnya didalam meniti akan karir nya di dunia perbankan.

Perjalanan Karir Jahja Setiaatmadja
Awal mula pertama mengapa Jahja terjun ke dunia perbankan adalah dilatar belakangi dari ayahnya yang juga memiliki kehidupan pekerjaan di dunia perbankan. Ayah Jahja yang seorang pegawai bekerja sebagai kasir dan kemudian diangkat menjadi kepala kasir di Bank Indonesia.
Sebelum bergabung dengan BCA, Jahja Setiatmadja menjabat sebagai Direktur Keuangan pada Suzuki – Indomobil (1989-1990) yang masih merupakan perusahaan yang tergabung di salim group dan memangku berbagai jabatan manajerial sejak 1980 sebelum meninggalkan Grup Kalbe Farma pada tahun 1989 dengan jabatan terakhir sebagai Direktur Keuangan. Beliau memulai karir di tahun 1979 sebagai akuntan pada perusahaan akuntan (PriceWaterhouse).
Jahja memperoleh gelar sarjana dalam bidang Akuntansi dari Universitas Indonesia. Pada waktu di tawarkan untuk memasuki dunia perbankan yaitu Bank BCA jabatan pekerjaan yang ditawarkan sebagai wakil kepala divisi, bila di lihat dari segi pangkat maka sepertinya down grade namun karena Jahja berpikir latar belakang ayahnya yang dari dunia perbankan maka apa salahnya bila dia menerima tawaran tersebut untuk meraih yang lebih baik dan juga terjun di dunia perbankan pula seperti ayahnya. Setelah 5 tahun menjabat menjadi wakil kepala divisi, Jahja diangkat menjadi kepala divisi dan tahun 1999, Jahja diangkat menjadi direktur untuk pertama kalinya, tahun2005, diangkat sebagai wakil president direktur dan tahun 2011, 6 tahun kemudian Jahja Setiaatmadja dipercaya menjabat sebagai President Direktur BCA.

Menghadapi tantangan dan kendala yang ada
Dalam berbisnis atau berorganisasi, Jahja yakin bila didasarkan pada prinsip saling mendukung maka akan tercipta hasil yang baik. Sebagai seorang pemimpin kita harus dapt percaya dan menyakinkan staf karyawan kita atau anak buah bahwa dalam dapat bekerja sama . saling suport – bantu membantu dan memberi kebebasan untuk memberikan ide-ide, jadi jangan selalu berharap ide datang dari atasan, karena dengan hal demikian maka diharapkan akan meminimalisir akan kegagalan dan sejauh ini penerapan itu berjalan dengan baik.

Meraih Tujuan
Dalam meraih tujuan akan hidup, Jahja Setiaatmadja memiliki prinsip ‘enjoy life’ menikmati hidup dengan tetap memperhatikan keseimbangan yang ada. ‘Enjoy Life’ bukan berarti itu untuk hura-hura atau cuti sebanyak-banyaknya, namun menikmati akan pekerjaan itu dan membuatnya bukan suatu beban berat sehingga sekalipun diberikan target maka kita akan merasa pekerjaan itu menjadi ringan , dan tetap di beri keseimbangan juga antara pekerjaan dan juga kehidupan pribadi kita, jadi tidak berat sebelah.

(Riris Juanita/IK/BL)

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x