Loyalitas & Disiplin Dalam Penjualan

(The Manager’s Lounge – Sales & Marketing) – Dalam proses penjualan juga sangat dibutuhkan sikap yang positif oleh seorang penjual. Bila sikap penjual negative maka negative juga penjualan yang dihasilkan. Namun sebaliknya bila penjual memiliki sikap positif terhadap penjualan pada umumnya akan positif juga hasil yang diperoleh .

Disiplin dan Loyalitas adalah suatu sikap yang sangat bernilai pada saat ini. Suatu sikap bernilai tinggi tapi membutuhkan perjuangan untuk melakukannya. Ada banyak harga yang harus dibayar untuk melakukannya. Tapi itulah yang harus anda capai apabila anda ingin menjadi penjual yang berkualitas.

Disiplin adalah suatu sikap yang digunakan oleh orang sukses ( sebagian kecil dari kita?) agar mereka selalu berjalan mantap dalam perjuangannya. Dengan disiplin mereka mengalahkan keraguan, kekhawatiran dan banyak hal yang bisa melemahkan mental mereka. Mereka berusaha selalu bertumbuh menjadi lebih positif. Seorang penjual yang disiplin untuk mencari database, disiplin untuk membuat promosi, disiplin untuk memfollow up calon-calon customer, disiplin untuk memaintain customer, disiplin melakukan pra penjualan sampai dengan pasca penjualan, pastilah dia akan menjadi seorang penjual yang sukses.

Loyalitas bukan hanya berarti bagaimana kita berjanji pada orang lain, melainkan juga berjanji pada setiap tujuan dan cita cita yang ingin kita capai. Kesuksesan tidak akan menghampiri kita apabila kita tidak terlebih dulu memberikan sepenuhnya diri kita untuk cita cita tersebut. Pada saat ada berkomitmen untuk loyal terhadap impian anda maka pada saat itulah anda akan siap membayar berapapun harganya untuk mendapatkannya.

Sebagai penjual, loyalitas adalah tetap focus memikirkan apa dan bagaimana kita menjual , sampai calon customer itu dapat berubah menjadi customer, bahkan sampai customer kita menjadi pembeli yang selalu repeat order. Tanpa loyalitas, seorang penjual juga tidak akan meningkat dan bertahan hasil penjualannya.
Sekarang pilihan ada pada seorang penjual jika mau sukses, untuk mau atau tidak mau memiliki loyalitas dan disiplin dalam penjualan mereka.

Selamat berjuang.

 

 

(Ita Ratna/AA/TML)

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x