Proses Definisi Masalah

(The Manager’s Lounge – Sales & Marketing) – Kegiatan penting pertama dalam melakukan riset pemasaran, adalah merumuskan masalah penelitian. Perumusan masalah penelitian ini merupakan dasar perumusan kerangka pemikiran. Untuk memperoleh kerangka pemikiran yang jelas dan menyeluruh (komprehensif) diperlukan dukungan kerangka teori yang dapat menjelaskan semua pengertian dan definisi dari variabel-variabel yang dipakai dalam penelitian,baik variabel yang bersifat independen maupun dependen.

Variabel-variabel yang dipakai dalam penelitian ini merupakan dasar analisis yang lebih mendalam, seperti analisis hubungan antar variabel, pengujian hipotesis serta analisis untuk mengetahui variabel-variabel apa saja yang diperkirakan dapat mempengaruhi variabel dependen.

Semua hasil analisis penelitian tersebut merupakan masukan bagi pihak manajemen untuk merumuskan kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan untuk merumuskan strategi pemasaran, kegiatan penjualan, kegiatan promosi, serta kegiatan lainnya yang dapat meningkatkan kinerja perusahaan agar lebih kompetitif dalam memenangkan persaingan di masa mendatang.

MENENTUKAN KOMPONEN RISET PEMASARAN

Di sini kita akan mengindentifikasi masalah secara umum dan se¬cara spesifik komponen masalah riset pemasaran.

Majalah Olahraga Golf
Pembaca: Penggemar olah raga golf

Masalah spesifik komponen riset pemasaran:

1. Demografi –> Siapa yang berlangganan majalah ini?

2. Karakteristik psikologis dan gaya hidup:

– Pola konsumsi
– Penggunaan wakru luang

—-> Indikator gaya hidup yang dinilai adalah:

• Pemeliharaan kebugaran/kesehatan
• Pola perjalanan
• Penyewaan mobil
• Pemakaian elektronika
• Pemakaian kartu kredit
• Investasi keuangan

3. Kegiatan olah raga golf:

– Di mana?
– Kapan saja?
– Tingkat keahlian

4. Keterkaitan dengan Majalah ini:

– Berapa lama waktu yang dihabiskan untuk membaca majalah ini?
– Berapa lama majalah ini disimpan?
– Apakah membacanya bersama-sama dengan orang lain?

Semua informasi ini berguna bagi manajemen untuk mendesain informasi yang lebih spesifik, misalnya mengenai:

• Perlengkapan golf.
• Pemain golf terkenal di duniaLokasi bermain golf (tempat pertemuan konsumen atau pembaca).
• Kebutuhan spesifik lainnya, sehingga membuat pembaca tambah tertarik.

Hubungan antara Pengacuh Lingkungan dan Masalah Riset Pemasaran

Pengaruh faktor lingkungan terdiri dari faktor yang dapat memberikan dampak terhadap masalah riset pemasaran, termasuk di sini semua informasi yang sudah lewat dan peramalan, sumberdaya, kendala-kendala perusahaan, tujuan, perilaku pembeli, peraturan pemerintah kondisi ekonomi dan teknologi perusahaan.

PERANAN TEORI DALAM APLlKASI RISET PEMASARAN

Teori sangat berperan dalam mendukung aplikasi riset pemasaran yaitu mulai dari konseptualisasi dan ideotifikasi variabel kunci, operasionalisasi variabel kunci, penyusunan riset desain, pemilihan sampel, analisis dan ioterpretasi data, dan iotegrasi temuan. Untuk jelasnya lihat tabel berikut ini.

Aplikasi Riset Pemasacan dan Pecanan Teori

Catatan: Pertanyaan riset (researrh question) merupakan indikator-indikator yang hams dapat diukur dan dikembangkan dari konsep atau kerangka teori yang ada.

IRmarch Questions adalah pernyataan secara spesifik terhadap suatu masalah. Contoh:
Profil konsumen untuk sebuah supermarket:

a. Apakah mereka adalah konsumen yang setia?

(ditandai dengan pertanyaan mengenai sejak kapan mulai berbelanja ditempat tnl, frekuensi berbelanja ditempat ini, dan tingkat kepuasan berbelanja di tempat ini).

b. Apakah mereka selalu menggunakan kartu kredit?

(ditandai dengan pertanyaan, apakah konsumen memiliki kartu kredit dari kelompok Supermarket tersebut? , berapa rata-rata jumlah pemakaian kartu kredit dalam tiga bulan terakhir ini?, pada saat kapan saja kartu kredit dipergunakan?)

c. Apakah mereka lebih peduli terhadap penampilan produk?

(ditandai dengan pertanyaan mengenai kualitas produk dan tampilan produk yang ditawarkan)

d. Apakah mereka menggabungkan antara pola berbelanja dengan pola makan disuatu supermarket?

(ditandai dengan pertanyaan mengenai kebiasaan makan sekaligus berbelanja)

MASALAH RISET PEMASARAN

Masalah riset pemasaran atau marketing research problem adalah masalah yang berhubungan dengan informasi yang dibutuhkan dan bagaimana informasi terse but diperoleh dengan cara yang paling layak. Seorang peneliti hendaknya dapat membedakan ancara masalah manajemen2 dan masalah riset pemasaran, karena masalah manajemen oleh peneliti harus di operasionalisasikan konsepnya menjadi indikatorindikator yang dapat diukur secara jelas di lapangan.

Masalah Manajemen dan Masalah Riser Pemasaran

(Freddy Rangkuti, M.Sc./AA/TML)

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x