(Business Lounge – Hobby) Jika sebelumnya kita melihat para pegiat seni membuat miniatur kota menggunakan LEGO, kayu, triplek, dan lainnya. Lain halnya dengan seniman yang berasal dari Tiongkok ini, ia justru membuat miniatur kota kelahirannya dari bahan yang tidak biasa yaitu menggunakan uang koin dan batu giok. Dia menggunakan uang koin dari 11 negara berbeda untuk membangun miniatur kotanya dalam waktu satu bulan saja!
Adalah He Peiqi yang merupakan seniman asal Tiongkok yang berhasil membangun miniatur kota lengkap dengan jalan, jembatan, dan bahkan gedung pencakar langit yang mirip dengan kotanya. Tapi yang lebih mengagumkan lagi dia menciptakan kota tersebut tanpa bantuan lem sama sekali.
He Peiqi mengungkap bahwa dia meminta bantuan temannya di industri pertukaran uang untuk mendapatkan puluhan ribu uang koin yang dibutuhkannya. Dan setelah uang koin itu lengkap, ia mengerjakan miniatur kota itu di lantai apartemennya. Demi menyelesaikan miniatur kotanya itu, Peiqi harus duduk selama dua jam sehari dan ia juga sangat berhati-hati agar miniatur kota buatannya mirip dengan Kota Chongqing, yang merupakan kota asalnya.
He Peiqi menggunakan koin kuno China dan koin yang ada sekarang untuk bisa menangkap warna kota kelahirannya. Meski begitu, miniatur kota buatan Peiqi ini sangat rapuh karena hanya tersusun dari koin yang tidak menempel. Oleh karena itu, ia selalu memperingatkan orang yang melihat miniatur kotanya untuk tidak menyentuhnya.
Jadi bisa dibayangkan betapa besarnya kehati-hatian yang harus dimiliki Peiqi ketika mengerjakan miniatur kotanya tersebut. Dan ketika mengerjakannya, rupanya ia juga harus ekstra hati-hati agar tidak merusak struktur kota yang sudah jadi. Benar-benar mengagumkan.
(Lingga Rizky/VMN/BL-Journalist)
Editor : Ruth Berliana