(Business Lounge – Culture) Terkadang museum di Indonesia bukanlah hal yang populer di mata masyarakat. Karena itu Museum Rekor-Dunia Indonesia (MURI) – dahulu disebut dengan Museum Rekor Indonesia memutuskan untuk hadir di Mall of Indonesia dengan dengan mengusung konsep yang berbeda. Melihat dan mengunjungi pameran di dalam mal mungkin bukanlah sesuatu yang baru. Tetapi bagaimana jika mengunjungi museum di dalam mall? Kehadiran MURI di dalam Mall of Indonesia menjadi sebuah kemajuan yang sangat menarik dan menempatkan museum sebagai bagian dari tujuan wisata dan edukasi.
Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) menempati area seluas kurang lebih 2.000 m2 di Lower Ground Floor, Mall of Indonesia, Kelapa Gading, Jakarta. MURI memuat ratusan foto serta dokumentasi lainnya yang merupakan karya anak bangsa Indonesia yang dianggap mampu menembus level dunia.
MURI Jakarta hadir sebagai museum kedua, setelah sebelumnya berada di Semarang sebagai pusat dari MURI Indonesia. MURI ditata dengan konsep modern dengan ruangan yang bersih dan nyaman, menjadikannya sebagai tujuan wisata edukasi untuk masyarakat Indonesia. Museum ini dilengkapi pula dengan theater pada jam-jam tertentu. MURI Jakarta menyajikan film pendek untuk disaksikan pengunjung yang merupakan cuplikan dari berbagai penciptaan dan pemecahan rekor Muri yang dilakukan oleh insan Indonesia. Selain itu, pengunjung dapat membeli suvenir yang disediakan di toko suvenir MURI. MURI dibuka setiap hari mulai pukul 10.00 sampai 20.00 WIB. Untuk tiket masuk MURI sangat terjangkau, yaitu Rp 10.000 untuk dewasa dan pelajar Rp 5.000. Jadi tunggu apalagi, segera kunjungi MURI Jakarta untuk mendapatkan kesan yang tidak terlupakan bagi Anda.
Sonang Elyas/VMN/BL/Journalist
Editor: Ruth Berliana
Image: Sonang Elyas