Jika Anda menyukai daging sapi dan salad, tidak ada salahnya mencoba membuat menu Thai Beef Salad Boats. Rasanya nikmat, dan juga pastinya lebih sehat karena bahannya terjamin. Sehatnya mentimun dan daging sapi, berpadu dalam menu Thai Beef Salad Boats yang nikmat.
Berikut cara membuatnya :
Bahan :
300g porterhouse steak
potongan kecil jahe
2 siung bawang putih
1/4 bawang merah
1/2 cabai merah besar
coriander secukupnya
mint secukupnya
1 buah lemon
1 sendok makan kecap ikan
2 sendok teh gula merah
minyak zaitun
Cara membuat :
1.Potong daging sapi, cincang halus bawang putih dan parut jahe
2 Panaskan wajan
3 Tempatkan bawang merah, cabai, coriander dan mint dalam mangkuk dan tuangkan air lemon di atasnya.
4.Tempatkan minyak zaitun dalam wajan dan bakar irisan halus steak, tambahkan kecap ikan, air lemon dan gula lalu masak sampai coklat.
5.Iris mentimun menjadi dua bagian, buang semua bijinya dan tempatkan campuran coriander, bawang merah dan cabai serta coriander yang diaduk.
6 Tambahkan daging panas ke dalam campuran ini dan tempatkan juga pada mentimun yang sudah dibelah dua tersebut.


Genevieve Tyrrell / Culinary Expert
All photos by Ms. Genevieve Tyrrell (friendswithsaladlife.wordpress.com)
Editor : Fanya Jodie


