(Business Lounge – Business Today) Produsen mobil mewah asal Jerman, BMW akan menarik kembali (recall) sebanyak 156.000 kendaraan di AS. Hal ini dilakukan karena adanya masalah pada bagian baut yang dapat menyebabkan kerusakan mesin.
BMW mengatakan akan memeriksa apakah baut pada kendaraan dengan mesin enam silinder sanbat rawan mengalami kelonggaran atau tidak. Model mobil yang terpengaruh recall ini adalah Series 5 dan mobil sport Z4, hasil produksi tahun 2010-2012.
Akibat rencana recall ini, saham BMW langsung turun sebesar 1,47 persen di Frankfurt. Sebelumnya, BMW juga melakukan recall terhadap 232.000 mobil di China pada awal bulan ini karena alasan yang sama.
Perusahaan ini juga menyatakan akan melakukan recall di seluruh dunia untuk memeriksa masalah ini.
Sebagai informasi, selain BMW, produsen mobil asal Jepang, Toyota akan me-recall lebih dari enam juta kendaraan di AS, termasuk 35.124 di Inggris. Hal ini disebabkan karena adanya lebih dari lima isu masalah yang dimiliki mobil-mobil mereka.
Tercatat, 3,5 juta kendaraan yang mengalami recall harus mengganti kabel spiral yang melekat pada kemudian kemudi di sisi airbag.
Tidak hanya Toyota dan BMW, pemerintah AS baru-baru ini telah menjatuhkan sanksi denda kepada produsen mobil dalam negerinya, General Motors karena dianggap gagal untuk menanggapi permintaan informasi tentang masalah saklar pengapian yang menyebabkan 13 kematian.
Joel/Journalist/VM/VBN-en.ce.cn
Editor : Jul Allens
image : wikipedia

