(Business Lounge – Fine Culinary) – Saya selalu suka tempat bersantap yang berada di “rooftop”. Apa pun kondisi cuacanya saat ini, pandangan yang jelas ke langit biru selalu membuat suasana santai dan menenangkan perasaan. FJ on 7 memiliki salah satu tempat makan di “rooftop” yang enak dinikmati, dengan teras yang indah dan sofa nyaman berwarna-warni dengan bantal merah muda yang paling menyenangkan di atas gedung.
Saya ingin pergi ke tempat ini selama berbulan-bulan dan anak laki-laki saya sangat senang akhirnya kami berada di salah satu restoran di Kemang ini. Terletak di lantai 7 gedung koloni, saya suka segala sesuatunya pada saat pintu lift terbuka. Mereka membuatnya tetap hangat di dalamnya dengan pencahayaan redup, batu bata dan elemen kayu sementara teras luar terlihat meriah dan nyaman. Saya memandang sofanya yang nyaman dengan bantal yang “cute” dan saya suka itu.
Saya biasanya tidak menaruh harapan yang tinggi di tempat yang menyajikan berbagai macam masakan karena tidak berfokus pada hanya satu makanan , tetapi FJ on7 terbukti terampil melakukannya. Menu mereka, mencakup Barat, Asia, Italia, Thailand, bahkan beberapa hidangan Korea, juga dengan menu Indonesia. Saya telah mendengar banyak pujian pada Lontong Cap Gomeh mereka, dan kami kebetulan berada di sana pada hari Cap Go Meh, atau beberapa orang mungkin lebih memilih label sebagai hari Valentine melihat mereka jatuh pada tanggal yang sama tahun ini. Lagi pula, itu akan disinkronkan dengan nama yang terinspirasi dari pada hari itu, tapi saya sedang tidak mood dengan makanan hidangan kaldu, maka saya memilih Nasi Goreng Kampung (nasi yang disajikan dengan tusuk sate, paha ayam dan goreng telur goreng Indonesia) 115k.
Saya secara khusus mengingatkan kepada pelayan supaya menginformasikan cheef , untuk membuatkan saya nasi goreng yang super pedas dari cabai, dan dia melakukannya. Nasi gorengnya, merupakan salah satu yang nasih goreng terbaik yang saya rasakan. Kaya dalam rasa, pedasnya cukup, porsi yang cukup besar ditambah dua jenis tusuk sate daging sapi dan ayam, serta sebuah goreng paha di bagian atas. Semua dimasak dengan enak dan dimasak dengan berpengalaman!
Sementara saya tetap memakan-makan Indonesia, suami saya mencoba menu barat mereka dengan meminta Fish and Chips ( 135k ). Sekali lagi kami tidak dapat berkata kata, porsinya besar. Empat besar potongan ikan dengan kentang goreng, disajikan dengan tartar saus. Itu sangat dekat untuk menjadi yang terbaik menurut saya, sekalipun bagi saya Fish and Co tetap yang terbaik. Harganya sebagian besar sekitar di atas 100k tapi dengan catatan porsinya besar !
Jika saya benar-benar harus menunjuk pada bagian yang kurang begitu enak, mungkin salah satu yang perlu diantisipasi adalah Chocolate varlhona molten peanut butter (63k). Gambarnya sangat mantap, kue coklat yang lembut, ketika saya melihatnya di menu, hati saya berdetak, skippy dan nutella 1 piring? Wow… saya memiliki harapan yang tinggi membayangkannya. Sayangnya, tidak seperti yang saya harapkan. Secara keseluruhan itu adalah coklat yang baik, hanya saja seandainya mereka lebih murah hati dengan selai kacang dan coklat di dalamnya.
Dengan begitu banyak restaurant di Kemang yang baru baru ini tutup, saya sungguh-sungguh berharap mereka bisa tetap menjaga kualitas mereka untuk semakin besar dan kuat.
(Ivy/Expert Culinary & Travel)
only1ivy.blogspot.com
Editor : Iin Caratri