(Business Lounge Journal – News)
Sebenarnya tanaman hias Sepatu Filum yang lebih dikenal dengan Sepatu Film yang juga memiliki nama lain Sepatu Paris atau Lily Sepatu alias Lily Perdamaian ini merupakan tanaman yang tumbuh liar di daerah hutan atau pegunungan. Namun di masa ketika tanaman hias naik daun seperti sekarang ini, Sepatu Film menjadi tenar dan banyak dicari orang.
Sepatu Film ada yang jenis varigata dan ada juga yang original. Jika memiliki bunga maka bunganya benar-benar nampak seperti bunga Anthurium berwarna putih. Sepatu Film yang memiliki nama latin Spathiphyllum juga dapat tumbuh subur di pot walaupun akan semakin besar dan subur bila ditaruh di tanah. Apabila Sepatu Film ditanam berkelompok, maka akan terlihat sangat cantik untuk menghiasi halaman rumah Anda.
Spathiphyllum populer karena bunganya yang putih mencolok. Bunga Spathiphyllum terdiri dari spathe — bract besar seperti lidah berwarna putih atau kekuningan. Bunga sebenarnya tumbuh di spadix — sejenis batang tebal yang ditutupi bunga-bunga kecil. Batangnya memiliki panjang antara 10 hingga 30 cm. Bunga yang berwarna putih memberikan kontras yang menakjubkan dengan daun hijau yang mengilap.
Membuat Sepatu Film Berbunga
Jika cukup sinar matahari, maka Spathiphyllum akan berbunga. Sinar matahari yang dibutuhkan di sini adalah sinar matahari yang tidak langsung namun cukup cerah untuk menghasilkan bunga. Jadi jangan heran bila Sepatu Film Anda tidak berbunga karena kurangnya cahaya terang. Namun demikian Spathiphyllum dapat bertahan hidup di ruangan gelap, di tempat dengan pencahayaan yang buruk, atau di tempat teduh.
Tempatkan pot Spathiphyllum di ambang jendela yang menghadap ke timur atau di dekat jendela yang menghadap ke selatan atau barat di musim semi dapat membantu mekarnya bunga. Jangan lupa sirami tanaman sehari dua kali sebab Spathiphyllum yang sehat dapat berbunga beberapa kali dalam setahun.
Beberapa foto yang diambil dari The Michael Resort, Gunung Salak Endah – Bogor berikut ini dapat melukiskan keindahan si Sepatu Film.




Vera Herlina/VMN/BLJ