samsung-layar-tiga-sisi
samsung-layar-tiga-sisi

Galaxy Note 4 Akan Gunakan Layar 3 Sisi?

(Business Lounge – Tech & Gadget) Samsung dikabarkan tengah memproduksi smartphone layar lengkung dengan tiga sisi. Pada bulan April lalu, terkuak gambar perangkat Samsung dengan layar tiga sisi dan perusahaan dikabarkan sudah mematenkannya. Layar tiga sisi ini tampaknya akan dihadirkan pada smartphone terbaru yaitu Galaxy Note 4 yang akan diperkenalkan satu bulan mendatang. Namun, karena pengerjaan yang cukup sulit, maka perangkat akan tersedia terbatas.

Samsung sendiri telah menyiapkan sebuah acara untuk mengumumkan kehadiran Galaxy Note 4 pada tanggal 3 September di tiga kota, yaitu Berlin, New York dan Beijing.

Dari rumor yang beredar, Samsung akan meluncurkan Galaxy Note 4 dalam dua versi, satu dengan layar datar konvensional seperti pada perangkat Samsung sebelumnya dan satu dengan layar melengkung atau layar tiga sisi.

Seperti yang dikutip dari situs gsmarena, pada Jumat (08/08/2014) jika versi kedua dirilis terbatas, maka kemungkinan smartphone layar tiga sisi hanya akan dipasarkan di negara asalnya Korea Selatan, dan masih menunggu kepastian untuk dipasarkan di seluruh dunia.

Yusnia/Journalist/VM/BL-gsmarena
Editor: Evi Fog
Pic: gsmarena

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x