Jalan yang kita lalui tiap-tiap hari ke kantor selalu jalan yang sama, dan kita sudah melaluinya bertahun-tahun, dan kalau dihitung sudah ribuan jam kita melewati hidup kita di jalan itu.
Jalan yang sama……dan itu membuat kita menjadi jenuh karena melewati hidup yang sama setiap hari tanpa perubahan.
Suasana hati kita menjadi datar dan cenderung dingin setiap kali melewati beberapa jam hidup kita di jalan yang sama.. dan hati kita semakin dingin tanpa rasa.
Tapi mari kita memulai hidup baru …mari kita memulai hari yang baru di jalan yang sama karena kita harus bahagia di beberapa jam hari ini .
Wahai teman, pikirkanlah hal ini, dengan apa kita dapat bahagia dijalan yang sama?
Pertama, bangunlah hati dengan gembira melihat kita masih dapat melalui jalan yang sama dengan keadaan sehat
Kedua, pandanglah sekitar kita dengan bahagia melihat betapa banyak yg sebenarnya berubah disekitar kita yang tidak kita sadari, pohon semakin tinggi, bangunan baru muncul satu persatu, dan kita adalah saksi hidup yang melihat sebuah perubahan.
Ketiga, bangunlah sebuah kerinduan dalam hati akan hari esok melewati jalan yang sama
Keempat, lewati jalan yang sama seakan jalan itu adalah milik kita dan itu membuat kita merasa bahagia melewatinya
Dan yang terakhir, nikmati tiap inci perjalanan tampa merasa harus tiba dengan cepat ditujuan supaya jangan memberikan efek stres pada batin.
Jackie Ang/VM/BL
Editor: Fanya Jodie