Pemerintah Berencana Membangun Tiga Proyek Monorail

(Business Lounge – Business Today), Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan merencanakan akan membangun tiga proyek monorail di Indonesia. Karena dengan adanya proyek monorail ini diharapkan dapat memecahkan akan persoalan kemacetan lalu lintas dan menjamin ketepatan waktu perjalanan.

Pertimbangan lain akan pembangunan tiga proyek monorail ini adalah karena monorail merupakan alat transportasi yang ramah lingkungan karena tidak menggunakan BBM dan hanya menggunakan powered listrik DC.

Pernyataan ini disampaikan oleh Dahlan Iskan pada peresmian peluncuran proyek Jakarta Link Transportation Monorail kepada media. Peluncuran proyek monorail itu dilakukan Dahlan di kompleks PT Inka yang merupakan tempat di mana kereta monorel itu akan diproduksi.

“Pertama rute dalam kota, rute bandara Soekarno Hatta dan monorail barang di Tanjung Perak. Monorail kedua untuk rute Cibubur – Cawang, Bekasi Timur – Cawang dan Cawang – Kuningan. Dan yang ketiga monorail untuk rute di Tanjung Perak (Jawa Timur) merupakan monorail untuk kontainer,” ujar Dahlan.

Moda monorail dipilih oleh Dahlan dalam konsep pembangunan ini karena kapasitas angkut yang besar dengan kerampingan dan radius putar yang kecil sehingga sangat cocok untuk daerah urban. Selain itu penggunaan moda ini juga tidak membutuhkan pembebasan tanah.

Proyek ini merupakan konsorsium BUMN PT Adhi Karya, PT Inka, PT LEN, PT Jasa Marga, dan PT Telkom Indonesia, dan diharapkan Pembuatan kereta monorel yang dilakukan oleh PT Inka dapat diselesai tahun 2016.

(rs/IK/bl)

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x