(The Manager’s Lounge – Sales & Marketing) – Siapa yang tidak kenal dengan es teler 77? Tentunya banyak pihak yang sudah merasakan kelezatan rasa yang diberikannya. Bisnis ini dimulai dari satu buah warung tenda kecil yang berlokasi di sebuah gedung pertokoan di daerah Jakrta. Saat ini telah lebih dari 200 outlet yang tersebar di Indonesia , Malaysia, Singapore serta Australia.
Terdapat snack yang disediakan oleh restoran tersebut, terdiri dari enam macam makanan dengan harga mulai Rp 8.000 sampai Rp 11.000, di antaranya otak-otak goreng yang diberi harga Rp 10.000 per porsi. Untuk menu makanan, terdiri dari 18 jenis makanan dengan harga mulai Rp 3.500 untuk satu porsi nasi putih sampai Rp 19.000 untuk satu paket ayam goreng. Bagi menu minumannya, Es teller 77 menyediakan 10 menu pilihan, yaitu es teler, es kelapa, es alpukat, es nangka, es gaul, soda gembira, lemon tea, soft drink, teh botol, dan air mineral, harga minuman berkisar Rp 3.500 untuk air mineral dan teh botol sampai Rp 10.000 untuk satu porsi es teler.
Apa yang menyebabkan restoran ini cukup terkenal serta membahana? Salah satunya adalah bisnis jaringan pemasaran yang dilancarkannya. Bisnis ini berjalan dalam sebuah koridor jaringan pemasaran dimana di dalam jaringan tersebut terdapat belaasan bahkan ratusan ribu orang-orang yang melakukan penjualan dengan cara yang sama.
Es teller 77 telah memanfaatkan bisnis franchise ini dimana dia dapat membuka ratusan outlet tanpa biaya yang begitu besar. Hal ini dikarenakan beban biaya dialihkan kepada para pemilik modal. Caranya adalah jika Anda seorang calon investor yang memiliki dana dengan nominal tertentu tinggal mendatangi kantor es teller 77 dan membeli sebuah hak agar dapat berjualan es teller 77 dengan rasa dan suasana yang sama (pelayanan yang telah baku).
Keuntungan yang didapatkan oleh es teler 77 adalah royalti dimana jumlah ini dipengaruhi oleh jumlah outlet yang dibuka. Gebrakan pemasaran yang dilakukan es teller 77 adalah pembukaan sebuah jaringan pemasaran dimana jaringan pemasaran akan menjual dengan atau tanpa keberadaan mereka.
Bisnis jejaring pemasaran yang dilakukan oleh es teler 77 banyak juga dilakukan oleh para pebisnis lainnya. Salah satu resep yang dijaga oleh es teler 77 adalah memberikan pelayanan serta produk yang berkualitas serta terstandarisasi. Ide ini telah tertanam dalam sebuah konsep bisnis yang mereka jalankan. Cukup sukses dan bisa Anda contoh dalam aplikasi bisnis Anda.
Jika jaringan pemasaran yang dimiliki cukup besar sebagaimana layaknya praktik pada es teler 77, cukup melalui penjualan yang sedikit karena penjualan lainnya telah ditopang oleh penjualan pihak lain dalam jaringan pemasaran tersebut. Demikianlah konsep pemasaran ala es teler 77 yang telah membawanya tidak hanya berhasil dalam negeri tetapi juga sudah melakukan ekspansi ke beberapa negara di luar Indonesia.
(Permata Wulandari/AA/TML)