Going Forward – Gatot Mudiantoro Suwondo, Dirut PT Bank Negara Indonesia Tbk

(Business Lounge – 50 Seconds Inspiration) Gatot Mudiantoro Suwondo selaku Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia Tbk memberikan gambaran apa yang seharusnya dilakukan ketika sebuah perusahaan hendak memutuskan untuk melangkah lebih lagi dalam dunia bisnisnya.

Pertama-tama sangat penting untuk mempelajari seperti apa pasar internasional dan bagaimana regulasinya. Setelah itu identifikasi siapa kompetitornya dan siapa yang menjadi target market-nya. Setelah menganalisa itu semua maka lakukanlah evaluasi atas apa dan bagaimana posisi perusahaan kita sendiri. Apakah kita memiliki visi untuk maju menjajaki market luar? Lalu siapa sajakah yang memiliki visi yang sama? Akan sangat sulit jika hanya satu atau dua orang saja yang memiliki visi itu serta sebagian besar tim memiliki visi yang berbeda.

Namun jika semua memiliki visi yang sama maka barulah dapat ditentukan bagaimana langkah selanjutnya untuk dapat memasuki pasar internasional.

uthe/Journalist/VMN/BL
Editor: Ruth Berliana